SKRIPSI EKOS
Motivasi Kerja Dan Perilaku Ekonomi Pekerja Anak [ Studi Pada Sektor Informal di Kelurahan Petarukan, Kecamatan Petarukan, Kabupaten Pemalang, Jawa Tengah]
Perkembangan industri dan perdagangan di kelurahan Petarukan, kecamatan Petarukan banyak membuka lapangan pekerjaan sektor informal sehingga realitas akan fenomena pekerja anak di kelurahan Petarukan ini dapat dijumpai. Penelitian ini mencari jawaban apa yang memotivasi anak-anak usia 10-18 tahun di kelurahan Petarukan memilih untuk bekerja serta apa yang memotivasi anak-anak tersebut mempertahankan pekerjaannya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui penyebab anak bekerja, dan mengetahui proses motivasi membentuk perilaku ekonomi yang terjadi pada realitas pekerja anak. Pekerja anak adalah anak-anak yang berusia dibawah 18 tahun yang bekerja dengan menerima upah atau imbalan dalam bentuk lain. Jika dilihat dari sisi penawaran, banyak sekali hal-hal yang mempengaruhi, mendorong atau memotivasi anak usia sekolah untuk bekerja. Motivasi kerja sendiri dibagi menjadi dua yaitu: motivasi internal dan motivasi eksternal. Yang dimaksud motivasi internal adalah segala sesuatu yang terdapat dalam diri dan/atau keluarga yang menjadi pendorong anak untuk bekerja, sedangkan motivasi eksternal merupakan hal-hal yang terjadi di luar (khususnya pasar tenaga kerja) yang menarik anak untuk bekerja. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif deskriptif, pendekatan ini digunakan agar diperoleh hasil yang dapat mewakili secara utuh fenomena yang telah diteliti. Dalam penelitian ditentukan karakteristik subjek penelitian, yaitu anak yang bekerja dan bersekolah, dan anak yang meninggalkan sekolah untuk bekerja. Adapun subjek penelitian berjumlah 2 (dua) anak dengan perbedaan karakteristik dan pekerjaan. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah wawancara informal dan observasi. Untuk membantu proses pengumpulan data peneliti melakukan observasi dan menggunakan pedoman wawancara dan alat bantu sederhana untuk penelitian. Setelah dilakukan penelitian diperoleh bahwa penyebab anak bekerja sebagian besar digunakan untuk membantu mencari biaya yang akan digunakan sebagai kebutuhan pokok hidupnya. Hal lain yang membuat anak-anak tetap mempertahankan pekerjaannya karena alasan kemandirian hidup, agar tidak terlalu menjadi beban bagi orang tuanya. Namun ada juga yang mempertahankan pekerjaannya untuk memenuhi keinginan-keinginan pribadinya
00SK006513.00 | SK ES13.065 AIN m C.0 | My Library | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain