SKRIPSI EKOS
Pengaruh Pelayanan, Reputasi, Promosi, Pendapatan, dan Bagi Hasil Terhadap Minat Pengusaha UMKM Mengajukan Pembiayaan Mudharabah di KSPPS BMT Istiqlal Pekalongan
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh Pelayanan, Reputasi,
Promosi, Pendapatan dan Bagi Hasil Terhadap Minat UMKM Mengajukan
Pembiayaan Mudharabah di KSPPS BMT Istiqlal Pekalongan.
Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif. Teknik pengambilan
sampel penelitian ini menggunakan teknik purpossive sampling sebanyak 55
responden. Teknik pengumpulan data menggunakan kuesioner sebanyak 35 item
pertanyaan yang dinilai dengan skala Likert 1-5 dan diuji validitas serta
reliabilitasnya. Uji prasyarat meliputi uji normalitas, uji linearitas, uji
heteroskedastisitas dan uji multikolinearitas. Teknik analisis data untuk menjawab
hipotesis menggunakan analisis regresi linier berganda.
Berdasarkan analisis regresi pada tarif signifikan 5% menunjukkan (1)
tidak terdapat pengaruh positif dan signifikan Pelayanan terhadap Minat UMKM
Mengajukan Pembiayaan Mudharabah di KSPPS BMT Istiqlal Pekalongan,
dengan t hitung 0,215 < t tabel 2.00958. (2) tidak terdapat pengaruh positif dan
signifikan Reputasi terhadap Minat UMKM Mengajukan Pembiayaan
Mudharabah di KSPPS BMT Istiqlal Pekalongan, dengan nilai t hitung 0,271 < t tabel
2.00958. (3) terdapat pengaruh positif dan signifikan Promosi terhadap Minat
UMKM Mengajukan Pembiayaan Mudharabah di KSPPS BMT Istiqlal
Pekalongan, dengan nilai t hitung 4,314 > t tabel 2.00958. (4) terdapat pengaruh
positif dan signifikan Pendapatan terhadap Minat UMKM Mengajukan
Pembiayaan Mudharabah di KSPPS BMT Istiqlal Pekalongan, dengan nilai t hitung
2,998 > t tabel 2.00958. (5) terdapat pengaruh positif dan signifikan Bagi Hasil
terhadap Minat UMKM Mengajukan Pembiayaan Mudharabah di KSPPS BMT
Istiqlal Pekalongan, dengan nilai t hitung 4,647 > t tabel 2.00958. (6) Pelayanan,
Reputasi, Promosi, Pendapatan dan Bagi Hasil secara simultan terdapat pengaruh
positif dan signifikan Terhadap Minat UMKM Mengajukan Pembiayaan
Mudharabah di KSPPS BMT Istiqlal Pekalongan, dengan nilai F hitung 17,265 > F
tabel 2,40. Nilai Koefisien Determinasi (R2) penelitian ini sebasar 0,601 mempunyai
pengertian bahwa 60,1% Minat UMKM Mengajukan Pembiayaan Mudharabah di
KSPPS BMT Istiqlal Pekalongan dipengaruhi oleh variabel Pelayanan, Reputasi,
Promosi, Pendapatan dan Bagi Hasil dan sisanya dijelaskan oleh variabel lain
yang bukan penelitian ini.
20SK2041206.00 | SK EKOS 20.206 ARI p | My Library (lantai 3, Local Content) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain