SKRIPSI PAI
Pengaruh Pelaksanaan Kegiatan Ekstrakurikuler Pencak Silat Persaudaraan Setia Hati Terate (PSHT) Terhadap Kedisiplinan Peserta Didik Dalam Mengikuti Mata Pelajaran Akidah Akhlak Di Madrasah Aliyah (MA) Salafiyah Pekalongan
Kedisiplinan lahir dari karakter dan mentalitas seseorang yang fokus, konsisten, serta tidak mudah dikompromi terhadap penyimpangan dan godaan yang datang. Disiplin belajar yaitu perilaku siswa dalam menunjukkan kepatuhan terhadap semua aturan karena terdorong adanya sebuah kesadaran melaksanakan
tujuan belajar yang diinginkan. Tujuan Mata pelajaran Akidah Akhlak yaitu supaya peserta didik memiliki keimanan kepada Allah SWT serta diimplementasikan dalam akhlak karimah. kegiatan ekstrakulikuler pencak silat Persaudaraan Setia Hati Terate (PSHT) dapat meningkatkan intensitas kedisiplinan dalam pembelajaran, karena di dalamnya terdapat proses pembentukan karakter. Berdasarkan uraian tersebut, peneliti merumuskan masalah sebagai berikut: (1) Bagaimana Pelaksanaan kegiatan ekstrakulikuler pencak silat Persaudaraan Setia Hati Terate (PSHT) di Madrasah Aliyah (MA) Salafiyah Pekalongan?. (2) Bagaimana kedisiplinan peserta didik Dalam Mengikuti mata pelajaran Akidah Akhlak di Madrasah Aliyah (MA) Salafiyah Pekalongan? (3) Adakah pengaruh Pelaksanaan kegiatan ekstrakulikuler pencak silat Persaudaraan Setia Hati Terate (PSHT) terhadap kedisiplinan peserta didik dalam Mengikuti mata pelajaran Akidah Akhlak di Madrasah Aliyah (MA) Salafiyah Pekalongan? Jenis penelitian ini adalah jenis penelitian lapangan (field research) dengan menggunakan metode kuantitatif. Teknik pengambilan data yang digunakan adalah angket, observasi, dan dokumentasi. Analisis data dengan menggunakan rumusan alisis regresi linier sederhana. Berdasarkan hasil penelitian ini, Hasil analisis pengaruh Pelaksanaan kegiatan ekstrakulikuler pencak silat Persaudaraan Setia Hati Terate (PSHT) terhadap Kedisiplinan peserta didik dalam mengikuti mata pelajaran Akidah Akhlak di Madrasah Aliyah (MA) Salafiyah Pekalongan menunjukkan adanya pengaruh sebesar 30, 1 %. Selanjutnya pada taraf signifikansi 5% nilai ttabel 2,052 maka thitung 3, 406 >ttable= 2, 052, sehingga H0 ditolak Ha diterima. Jadi dapat disimpulkan, bahwa terdapat pengaruh yang signifikan antara Pelaksanaan kegiatan ekstrakulikuler pencak silat Persaudaraan Setia Hati Terate (PSHT) terhadap Kedisiplinan peserta didik di Madrasah Aliyah (MA) Salafiyah Pekalongan.
20SK2021020.00 | SK PAI 20.020 IST p | My Library (Lantai 3, Local Content) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain