SKRIPSI PAI
Efektivitas Pembelajaran Fikih kelas VIII MTS Hidayatul Banyurip Pekalongan Antara Siswa Lulusan SD Dan MI
Efektivitas pembelajaran diartikan sebagai kegiatan yang bisa memberikan hasil yang memuaskan. Kegiatan belajar diakatakan efektif apabila kegiatan belajar tersebut bisa mencapai tujuannya dengan baik. Efektivitas pembelajaran sangat dipengaruhi oleh beberapa faktor. Akan tetapi, karakteristik peserta didik bermacama-macam. Ada yang berasal dari lulusan SD dan MI. Perbedaan ini membawa pengaruh pembelajaran fikih karena lama waktu pembelajaran siswa lulusan SD dan MI yang berbeda-beda. Dalam peneliitian ini, peneliti mengajukkan permasalahan tentang Bagaimana efektivitas pembelajaran Fikih kelas VIII MTs Hidayatul Athfal Banyurip Ageng Pekalongan antara siswa lulusan SD dan MI. Faktor-faktor apa saja yang mempengaruhi dan menghambat efektivitas pembelajaran fikih kelas VIII MTs Hidayatul Athfal Banyurip Ageng Pekalongan. Adapun tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui mendeskripsikan efektivitas pembelajaran Fikih kelas VIII MTs Hidayatul Athfal Banyurip Ageng Pekalongan antara siswa lulusan SD dan MI. Untuk mendeskripsikan faktor-faktor apa saja yang mempengaruhi dan menghambat efektivitas pembelajaran fikih kelas VIII MTs Hidayatul Athfal Banyurip Ageng Pekalongan Jenis penelitian yang dilakukan adalah penelitian lapangan (field reserach) dengan pendekatan kualitatif. Penelitian ini menggunakan teknik pengumpulan data yaitu observasi, wawancara, dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan adalah reduksi data, penyajian data, kesimpulan. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa efektivitas Efektivitas pembelajaran fikih kelas VIII lebih efektif siswa lulusan MI dari pada siswa lulusan SD, hal ini bisa dilihat dari ketercapaian ketuntasan belajar siswa dapat menguasai materi pelajaran dengan minimal 75%. Pemberian nilai yang adil, Komunikasi yang efektif, Respon siswa terhadap pembelajaran yang positif. Faktor-faktor yang menghambat dan mendukung efektivitas pembelajaran fikih kelas VIII diantaranya: peserta didik Motivasi, Lingkungan, Sarana Prasarana.
20SK2021004.00 | SK PAI 20.004 KUR e | My Library (Lantai 3, Local Content) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain