SKRIPSI EKOS
Pendistribusian Dana Zakat Profesi PNS (Studi UPZ Kementrian Agama Kabupaten Pekalongan)
Zakat merupakan alat bantu sosial mandiri yang menjadi kewajiban bagi seorang muslim untuk membantu mereka yang kekurangan. Bagi seorang muslim yang memiliki harta atau penghasilan sudah memenuhi nishab dan haul seperti para pegawai negeri sipil dan para pengusaha wajib mengeluarkan zakatnya karena dari harta yang mereka terdapat hak orang lain yaitu fakir miskin. Pegawai negeri sipil yang penghasilannya sudah mencapai nishab dan haul diwajibkan mengeluarkan zakat profesi, salah satu contoh Pegawai Negeri Sipil Kantor Kementerian Agama Kabupaten Pekalongan yang memiliki UPZ sendiri untuk menampung, mengelola dan mendistribusikan dana zakat para Pegawai yang berada dibawah naungan Kementerian Agama Kabupaten Pekalongan. Kantor Kementerian Agama Kabupaten Pekalongan adalah satu-satunya instansi yang peduli dan menunaikan zakat profesi bagi para pegawainya, walaupun BAZNAS di Kabupaten Pekalongan tidak aktif. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pola pendistribusian dan menganalisis hambatan pendistribusian dana zakat profesi PNS oleh UPZ Kementerian Agama Kabupaten Pekalongan.
Penelitian ini merupakan penelitian lapangan (field research). Penelitian ini menggunakan pendekatan deskriptif. Kualitatif. Pengambilan data dilakukan dengan wawancara, observasi, dan dokumentasi. Untuk metode analisis data peneliti menggunakan analisis deskriptif kualitatif yang dibagi menjadi tiga tahapan, yaitu reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan.
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa pola penyaluran danazakat di UPZ melalui dua hal yaitu pola distribusi bersifat konsumtif tradisional dan distribusi bersifat produktif kreatif. Kemudian, hambatan pendistribusian dana zakat di UPZ Kementerian Agama Kabupaten Pekalongan ada tiga diantaranya pertama,hambatan internal yaitu berupa sumber daya manusia (SDM) yang masih sedikit.Kedua hambatan eksternal berupakondisi alam dan kondisi lokasi (jarak tempat) dan Ketiga, hambatan finansial berupaketerbatasan dana zakat yang ada.
19SK1941107.00 | SK EKOS 19.107 MAR p | My Library (Lantai 3, Karya Ilmiah) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain