SKRIPSI HES
Praktik Jual Beli Padi Dengan Sistem Tebas Di Desa Kebonagung Kecamatan Kajen Kabupaten Pekalongan (Studi Pemikiran Imam Hanafi Dan Imam Maliki)
Rumusan dalam penelitian ini adalah (1) Bagaimana pelaksanaan praktik jual beli padi dengan sistem tebas di Desa Kebonagung Kecamatan Kajen Kabupaten Pekalongan, (2) Bagaimana pandangan Imam Hanafi dan Imam Maliki terhadap pelaksanaan praktik jual beli padi dengan sistem tebas di Desa Kebonagung Kecamatan Kajen Kabupaten Pekalongan. Tujuan dalam penelitian ini adalah: (1) Untuk mengetahui pelaksanaan praktik jual beli padi dengan sistem tebas di Desa Kebonagung Kecamatan Kajen Kabupaten Pekalongan. (2) Untuk mengetahui pandangan Imam Hanafi dan Imam Maliki terhadap pelaksanaan praktik jual beli padi dengan sistem tebas di Desa Kebonagung Kecamatan Kajen Kabupaten Pekalongan.
Penelitian ini merupakan penelitian lapangan (field research) yang dilakukan di lapangan atau lokasi penelitian Di Desa Kebonagung Kecamatan Kajen Kabupaten Pekalongan, dengan menggunakan metode penelitian kualitatif. Untuk mendapatkan data yang valid digunakan beberapa tekhnik pengumpulan data yaitu melalui Wawancara (interview), Observasi dan dokumentasi. Setelah data diperoleh, dianalisa dengan menggunakan metode deduktif dengan pendekatan Pemikiran Imam Hanafi dan Imam Maliki.
Hasil penelitian yang didapat dalam penelitian ini adalah bahwa Menurut pendapat Imam Hanafi jual beli padi secara tebasan yang dipraktikkan oleh masyarakat di Desa Kebonagung Kecamatan Kajen itu dibolehkan, karena petani juga mengizinkan padi yang telah dijual, untuk ditinggalkan dalam waktu yang ditentukan, bukan sebagai syarat dalam jual beli tersebut, namun meninggalkan padi tersebut dipohonnya dengan maksud meminjamkan pohon yang tetap menjadi milik petani hingga sampai waktu yang disepakati. Sedangkan menurut Imam Maliki jual beli padi secara tebasan sebagaimana yang dilakukan di kalangan masyarakat Desa Kebonagung Kecamatan Kajen termasuk dalam bentuk jual beli yang dilarang dalam Agama, karena berpotensi adanya unsur gharar.
19SK1912035.00 | SK HES 19.035 ADI p | My Library (Lantai 3 Referensi dan Local Content) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain