SKRIPSI PIAUD
Peningkatan Kreativitas Anak Usia Dini Melalui Metode BCCT Di Sentra Bahan Alam Cair RA Muslimat NU Kranji Kedungwuni Pekalongan
Proses peningkatan kreativitas anak usia dini umur 5-6 tahun dengan metode pembelajaran kelompok di RA Muslimat NU Kranji Kedungwuni Pekalongan belum memperoleh hasil yang merata. Oleh karena itu upaya untuk memperbaiki dan meningkatkan kegiatan belajar mengajar di kelas di tekankan melalui metode BCCT agar kreativitas anak dapat muncul dan dapat diterapkan dalam keseharian anak. melalui bermain di sentra bahan alam cair dengan metode BCCT ini, anak diberi kesempatan untuk bermain dengan kreativitasnya di alam terbuka dan dekat dengan bahan-bahan alam.
Rumusan masalah yang dituju adalah (1) bagaimana kreativitas anak usia dini sebelum menggunakan metode BCCT (2) bagaimana kreativitas anak usia dini sesudah menggunakan metode BCCT di sentra Bahan Alam Cair di RA Muslimat NU Kranji Kedungwuni Pekalongan?, Tujuan penelitian adalah (1) untuk mendeskripsikan kreativitas anak usia dini sebelum menggunakan metode BCCT (2) dan untuk mendeskripsikan kreativitas anak usia dini sesudah mengguunakan metode BCCT di Sentra Bahan Alam Cair RA Muslimat NU Kranji Kedungwuni Pekalongan.
Jenis penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas (PTK) yang dilakukan melalui dua siklus. Tindakan setiap siklus meliputi perencanaan, pelaksanaan, observasi dan refleksi. Data penelitian di analisa dengan deskriptif kualitatif dan kuantitatif. Deskriptif kualitatif diperoleh melalui pengamatan di kelas yang dideskripsikan per siklusnya dan didokumentasikan hasil penelitian yang telah dilakukan.
Hasil penelitian tindakan kelas ini menunjukkan bahwa dalam upaya meningkatkan kreativitas pada anak usia 5-6 tahun di RA Muslimat NU Kranji Kedungwuni Pekalongan setelah menerapkan metode BCCT di sentra bahan alam cair terdapat peningkatan. Hal ini dapat dilihat dari kenaikan hasil dan proses bermain anak kelompok B 2 yang berjumlah 20 anak, pada pra siklus diperoleh presentase kreativitas anak 51,25%. Pada siklus I meningkat menjadi 62,36%. Sedangkan pada siklus II meningkat drastis menjadi 72,50%. Jadi, dapat disimpulkan bahwa metode BCCT di sentra bahan alam cair dapat meningkatkan kreativitas anak usia 5-6 tahun kelompok B RA Muslimat NU Kranji Kedungwuni Pekalongan tahun ajaran 2018/2019.
19SK1924036.00 | SK PIAUD 19.036 KHI p | My Library (Lantai 3, Karya Ilmiah) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain