SKRIPSI HES
Analisis Konsep Konsinyasi Dalam Pengadaan Tanah Untuk Jalan Tol Dalam Pandangan Hukum Islam (Studi Pasal 42 Undang-Undang Nomor 2 Tahun 2012 Tentang Pengadaan Tanah Bagi Pembangunan Untuk Kepentingan Umum)
Skripsi ini merupakan hasil penelitian pustaka tentang ” Analisis konsep konsinyasi dalam pengadaan tanah untuk jalan tol dalam pandangan hukum islam (Studi Pasal 42 undang-undang nomor 2 tahun 2012Tentang Pengadaan Tanah Bagi Pembangunan Untuk Kepentingan Umum)”. Konsinyasi mempunyai makna penitipan, dalam penelitian ini penitipan ini dilakukan oleh pihak yang memerlukan tanah kepada mereka yang orang-orang yang mempunyai hak atas tanah. Hal tersebut dirasa seperti sebuah perampasan yang dilakukan pemerintah dengan difasilitasi oleh Undang-Undang.
Dalam menjawab permasalahan tersebut penulis menggunakan data penelitian yang dihimpun melalui dokumentasi. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kualitatif dengan deskriptif analisis, yaitu pembahasan yang diperoleh dengan mengumpulkan data dari buku tentang konsep konsinyasi dalam pengadaan tanah untuk jalan tol dikomparasikan dengan teori mashlahah.
Dari hasil penelitian ini, penulis menggambarkan bahwa sudah terdapat proses musyawarah dan penghormatan terhadap hak-hak yang ada. Dan pembangunan jalan tol mempunyai manfaat yang sangat luas bagi masyarakat sehingga ia telah sesuai dengan konsep mashlahah yaitu mengambil manfaat dan meninggalkan madharat (bahaya)
19SK1912029.00 | SK HES 19.029 AFI a | My Library (Lantai 3 Referensi dan Local Content) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain