TESIS PAI
Pengaruh Motivasi Belajar Terhadap Perilaku Keagamaan Melalui Pemahaman Materi Aqidah Akhlak Siswa MTs Negeri 2 Pekalongan
Mata pelajaran Aqidah Akhlak merupakan mata pelajaran untuk membantu pengembangan iman, takwa dan akhlak peserta didik sesuai dengan kebutuhan, potensi, bakat, dan minat mereka melalui kegiatan yang secara khusus diselenggarakan oleh pendidik dan atau tenaga kependidikan yang berkemampuan dan rasa tanggung jawab sosial, serta potensi dan prestasi peserta didik. Oleh karena itu, pemahaman mengenai materi aqidah akhlak sangat ditekankan dalam pembelajaran aqidah akhlak, sehingga peserta didik mampu mengaplikasikan ke dalam kehidupan sehari-hari.
Dalam tesis ini, penulis ingin mencari pengaruh motivasi belajar terhadap pemahaman materi aqidah akhlak, pengaruh pemahaman materi aqidah akhlak terhadap perilaku keagamaan, serta pengaruh motivasi belajar terhadap perilaku keagamaan melalui pemahaman materi aqidah akhlak siswa kelas VIII MTs Negeri 2 Pekalongan. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian lapangan (Field Research) karena penulis akan meneliti pengaruh motivasi belajar terhadap perilaku keagamaan melalui pemahaman materi aqidah akhlak siswa. Pendekatan yang digunakan adalah pendekatan kuantitatif. Jenis analisis data yang digunakan adalah teknik path analysis.
Berdasarkan penelitian yang telah dilaksanakan, penulis mendapatkan hasil bahwa motivasi belajar berpengaruh secara signifikan terhadap pemahaman materi aqidah akhlak siswa kelas VIII MTs Negeri 2 Pekalongan sebesar 84,0% dan 16,0% merupakan pengaruh dari variabel lain di luar variabel motivasi belajar. Yang ke dua, pemahaman materi aqidah akhlak berpengaruh secara signifikan terhadap perilaku keagamaan siswa kelas VIII MTs Negeri 2 Pekalongan sebesar 12,6% dan sisanya 87,4% merupakan pengaruh dari variabel lain di luar variabel pemahaman materi aqidah akhlak. Dan yang ke tiga, pengaruh tidak langsung motivasi belajar (X) terhadap perilaku keagamaan (Y) melalui pemahaman materi aqidah akhlak (Z) sebesar 0,773x 0,463= 0,358= 35,8%.
19TS1952036.00 | TS Pps.PAI 19.036 ATI p | My Library (Lantai 3 Referensi dan Local Content) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain