SKRIPSI EKOS
Pengaruh Price Discount Dan Bonus Pack Terhadap Impulse Buying Pada Pelanggan Swalayan Waras (Studi Kasus Swalayan Waras Pekalongan Tahun 2018)
Perilaku pembelian yang tidak direncanakan (impulse buying) merupakan
suatu proses pembelian suatu barang, dimana pembeli tidak mempunyai niatan
untuk membeli sebelumnya, pembelian dilakukan tanpa rencana atau secara
spontan. hal ini menarik bagi produsen untuk menciptakan strategi-strategi yang
nantinya diharapkan dapat menarik minat beli dan minat konsumen secara
emosional sebab konsumen yang tertarik secara emosional dalam proses
keputusan pembelian tidak akan lagi melibatkan rasionalitas dalam membeli.
Price discount dan bonus pack merupakan promosi penjualan yang paling banyak
digunakan, baik penjualan online maupun offline. Salah satu perusahaan ritel yang
memanfaatkan adanya peluang impulsife buying adalah Waras Swalayan.
Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif yang bertujuan untuk
menganalisis Faktor implusif buying berupa price discount dan bonus pack.
Populasi dalam penelitian berupa seluruh konsumen yang berbelanja di Waras
Swalayan. Sedangkan sampel yang digunakan diambil sebanyak 150 responden.
Dari hasil penelitian dapat disimpulkan terdapat pengaruh positif bonuspack
terhadap impulse buying pada pelanggan Waras Swalayan. Uji determinasi R2
diketahui sebesar 0,583% yang memiliki arti bahwa dalam penelitian ini, variabel
independen yaitu price discount dan bonus pack mempunyai sumbangan efektif
sebesar 58,3 % terhadap Impulse buying.
Kata kunci: Price Discount, Bonus Pack, Impulse buying.
19SK1941048.00 | SK EKOS 19.048 ZUL p | My Library (lantai 3, Karya Ilmiah) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain