SKRIPSI PAI
Implementasi Metode Pembiasaan Dalam Menumbuhkan Karakter Siswa Di SMP Muhammadiyah Bligo
Kusumawati, Yuni, 2018, Implementasi Metode Pembiasaan dalam Menumbuhkan Karakter Siswa di SMP Muhammadiyah Bligo skripsi Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan Jurusan Pendidikan Agama Islam Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Pekalongan, Riskiana, M.Pd
Kata Kunci: Metode Pembiasaan, Karakter Siswa
Pendidikan merupakan usaha untuk membina dan mengembangkan pribadi manusia, baik pada aspek ruhaniah dan jasmaniah. Pendidikan menjadi sangat penting dalam mengelola kematangan mental dan jiwa seseorang ketika menghadapi benturan dan tantangan yang datang dari luar. Dalam mengajarkan pendidikan karakter memerlukan sebuah pendekatan pembelajaran khusus, karena berkaitan dengan aspek afektif. Salah satunya dengan metode pembiasaan. SMP Muhammadiyah Bligo mengimplementasikan metode pembiasaan melalui beberapa program.
Berdasarkan latar belakang di atas, maka rumusan masalah dalam penelitian ini adalah, (1) Bagaimana implementasi metode pembiasaan dalam menumbuhkan karakter siswa di SMP Muhammadiyah Bligo, (2) Apa faktor pendukung dan penghambat implementasi metode pembiasaan di SMP Muhammadiyah Bligo. Tujuan penelitian ini adalah untuk mendiskripsikan implementasi metode pembiasaan dalam menumbuhkan karakter siswa di SMP Muhammadiyah Bligo dan untuk mendiskripsikan faktor pendukung dan penghambat implementasi metode pembiasaan di SMP Muhammadiyah Bligo.
Pendekatan dalam penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif, dan jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian lapangan (field research). Teknik pengmpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah wawancara, observasi dan dokumentasi. Sedangakan analisis data yang digunakan dalam penelitian ini langkah-langkahnya adalah reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan.
19SK1921281.00 | SK PAI 19.281 KUS i | My Library (Lantai 3, Karya Ilmiah) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain