SKRIPSI PAI
Problematika Minat Belajar Al Qur'an Siswa Kelas V Madrasah Diniyah Awaliyah (MDA) Tarbiyatul Athfal desa Clapar Kecamatan Subah Kabupaten Batang
Faridah, Dewi, 2021114035. 2018. Problematika Minat Belajar Al-Qur’an Siswa Kelas V Madrasah Diniyah Awaliyah (MDA) Tarbiyatul Athfal Desa Clapar Kecamatan Subah Kabupaten Batang. Skripsi Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan Jurusan Pendidikan Agama Islam Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Pekalongan. Pembimbing: Aris Nurkhamidi, M.Ag.
Kata Kunci : Problematika, Minat Belajar dan Al-Qur’an.
Belajar Al-Qur’an sejak usia dini sangat penting, karena sebagai langkah awal untuk dapat memahami, menghayati dan mengamalkan ajaran yang terkandung di dalamnya, sehingga akan tumbuh anak-anak yang sholeh disetiap keluarga. Di MDA Tarbiyatul Athfal khususnya siswa kelas V minat belajar Al-Qur’annya dihadapkan berbagai macam problematika yang beraneka ragam. Salah satu yang terlihat adalah banyak siswa kelas V yang tidak hadir dalam pembelajaran Al-Qur’an. Oleh karena itu perlu adanya upaya untuk mengatasi problematika minat belajar Al-Qur’an siswa kelas V MDA Tarbiyatul Athfal Desa Clapar Kecamatan Subah Kabupaten Batang.
Permasalahan yang dikaji dalam skripsi ini meliputi: apa saja problematika minat belajar Al-Qur’an siswa kelas V MDA Tarbiyatul Athfal Desa Clapar Kecamatan Subah Kabupaten Batang, dan bagaimana upaya yang dilakukan untuk mengatasi problematika minat belajar Al-Qur’an siswa kelas V MDA Tarbiyatul Athfal Desa Clapar Kecamatan Subah Kabupaten Batang.Tujuan penelitiannya adalah untuk mengetahui problematika minat belajar Al-Qur’an siswa kelas V MDA Tarbiyatul Athfal Desa Clapar Kecamatan Subah Kabupaten Batang, dan untuk mengetahui upaya mengatasi problematika minat belajar Al-Qur’an siswa kelas V MDA Tarbiyatul Athfal Desa Clapar Kecamatan Subah Kabupaten Batang.
Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif. Jenis penelitian ini adalah penelitian lapangan (field research). Teknik pengumpulan data yang dilakukan dengan menggunakan observasi, wawancara dan dokumentasi. Adapun analisis data dalam penelitian ini menggunakan metode Milles and Huberman, melalui 3 langkah utama yaitu: reduksi data (Data Reduktion), penyajian data (Data Display), dan verifikasi (Conclusion Drawing).
19SK1921245.00 | SK PAI 19.245 FAR | My Library (Lantai 3, Karya Ilmiah) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain