SKRIPSI PAI
Nilai-Nilai Pendidikan Toleransi Beragama Dalam Surat Al-kafirun : Kajian Tafsir Al-Misbah
Fikriyah, Dzikriyatul. 2018. Nilai-nilai Pendidikan Toleransi Beragama Dalam Surat Al-Kafirun Kajian Tafsir Al-Misbah. Skripsi Jurusan Pendidikan Agama Islam Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan Institut Agama Islam Negeri ( IAIN ) Pekalongan. Drs. H. Ahmad Rifa’I, M.Pd.
Kata Kunci: Nilai Pendikan, Toleransi Beragama, Surat Al-Kafirun, Tafsir AlMisbah
Toleransi merupakan masalah yang sangat krusial di masyarakat yang seharusnya ditanam dan dipupuk dalam kehidupan yang kebinekaan. Indonesia merupakan negara dengan penduduk muslim terbesar dengan keanekaragaman suku, ras dan adat istiadat, seharusya dapat menjunjung tinggi toleransi agar menjadi tauladan yang baik bagi umat beragama lainnya agar dapat terbentuk kerukunan dan toleransi beragama. Tafsir al-Misbah merupakan karya seorang ulama nusantara yang merupakan bagian dari masyarakat dalam negara Indonesia tentunya memiki peran penting dalam menyelasaikan permasalahan tersebut. Bertujuan untuk menciptakan masyarakat yang saling memahami perbedaan dan saling menghormati hingga terbentuk kerukunan dalam kemajemukan di Indonesia.
19SK1921188.00 | SK PAI 19.188 FIK n | My Library (Lantai 3, Karya Ilmiah) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain