SKRIPSI PGMI
Pembentukan Karakter Islam Peserta Didik Melalui Program Pembiasaan Berbasis Pesantren Di Madrasah Ibtidaiyah Salafiyah (MIS) Jenggot 01 Pekalongan Selatan
Alfin Nafi’ah. 2018. Pembentukan Karakter Islam Peserta Didik Melalui Program Pembiasaan Berbasis Pesantren di Madrasah Ibtidaiyah Salafiyah (MIS) Jenggot 01 Pekalongan Selatan. Skripsi Fakultas/Program Studi: Tarbiyah dan Ilmu Keguruan/PGMI Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Pekalongan. Pembimbing : Ely Mufidah, M.S.I. Kata kunci : poin pembentukan karakter Islam Karakteristik Islam adalah perbuatan yang dilakukan dengan mudah, disengaja, mendarah daging dan sebenarnya yang didasarkan pada ajaran Islam. Tujuan pendidikan adalah pembentukan akhlak. Unsur terpenting dalam pembentukan karakter adalah pikiran karena pikiran yang didalamnya terdapat seluruh program yang terbentuk dari pengalaman hidupnya, merupakan pelopor segalanya. Dari uraian diatas, maka dirumuskan masalah yaitu (1) Bagaimana pembentukan karakter Islam peserta didik melalui program pembiasaan berbasis pesantren di MIS Jenggot 01 Pekalongan? (2) Apa saja faktor-faktor yang mempengaruhi pembentukan karakter Islam peserta didik melalui program pembiasaan berbasis pesantren di MIS Jenggot 01 Pekalongan?. Kegunaan dari penelitian ini secara teoritis adalah : (1) Dapat memberikan informasi dan data dalam pembentukan karakter Islam peserta didik (2) Dapat dijadikan sebagai pedoman dasar dan landasan awal untuk penelitian-penelitian selanjutnya sesuai dengan hal-hal yang berkaitan dengan pembentukan karakter Islam peserta didik. Sedangkan kegunaan praktis dari penelitian ini adalah : (1) Dapat dijadikan sebagai bahan pertimbangan dan informasi dalam mengambil keputusan yang berkaitan dengan pembentukan karakter Islam peserta didik melalui program pembiasaan berbasis pesantren (2) Dapat dijadikan sebagai bahan untuk memberikan pengetahuan wawasan bagi pendidik dalam mengatasi permasalahan yang timbul yang berkenaan dengan karakter Islam peserta didik.
19SK1923038.00 | SK PGMI 19.038 NAF p | My Library (Lantai 3, Karya Ilmiah) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain