TA PERBANKAN SYARIAH
Mekanisme Pembiayaan Qordhul Hasan Di KSPPS Minna Lana Pekalongan
Di zaman modern ini hampir semua sektor kehidupan mengalami kemajuan yang pesat baik dibidang ilmu pengetahuan, kesehatan ataupun yang lain. Hal ini tidak lepas juga yang dialami oleh dunia perbankan dari pembiayaan di Indonesia. Hal ini terbukti dengan banyaknya bank-bank dan lembaga keuangan selain bank yang ada di Indonesia baik bank konvensional maupun yang berlabel syariah. Diantara koperasi yang tetap eksis dan berjalan adalah KSPPS Minna Lana Pekalongan. KSPPS Minna Lana Pekalongan bergerak dalam bidang simpanan dan pembiayaan yang mana dalam setiap transaksinya menggunakan akad syariah. Salah satu produk pembiayaannya yaitu pembiayaan qardhul hasan yang menggunakan akad qardh. Dan pembiayaan qardh inilah yang menjadi fokus penelitian yang penulis lakukan. Karena bagi penulis pembiayaan ini sangat menarik untuk dikaji. Dimana dalam pembiayaan ini pihak pemberi pinjaman sama sekali tidak boleh mengambil keuntungan dari pinjaman yang diberikan. Si peminjam hanya diwajibkan mengembalikan sejumlah pokok hutangnya saja, yang mana hal itu sangatlah meringankan dan menolong bagi si peminjam karena ia terbebas dari margint pinjaman ataupun denda manakala ia mengalami keterlambatan dalam mengembalikan pokok hutang.
Adapun rumusan masalah dalam tugas akhir ini adalah ; Bagaimana mekanisme pembiayaan qordhul hasan di KSPPS Minna Lana Pekalongan, dan Apakah pembiayaan qordhul hasan di KSPPS Minna Lana sudah sesuai dengan ketentuan syari’ah. Tujuan penelitian adalah untuk mengetahui mekanisme pembiayaan qardhul hasan dengan akad qardh yang ada di KSPPS Minna Lana Pekalongan apakah secara konseptual yang telah diterapkan sesuai dengan Fatwa DSN, serta bagaimanakah penyaluran dana qardh tersebut di KSPPS Minna Lana Pekalongan.
Jenis penelitian yang digunakan dalam tugas akhir ini adalah penelitian lapangan. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif, merupakan sebuah proses investigasi secara bertahap untuk memahami, membandingkan dan mengelompokan objek study. Sumber data yang digunakan adalah sumber data primer dan sumber data skunder.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa KSPPS Minna Lana Pekalongan dalam menerapkan akad qardh pada pembiayaan qardhul hasal yaitu dengan sistem pembiayaan tangguh, diberikan kepada anggota atau pegawai yang membutuhkan modal usaha dan yang akan melanjutkan study. Pembiayaan qardhul hasan dengan akad qardh di KSPPS Minna Lana Pekalongan sudah sesuai dengan prinsip syariah bisa dilihat dari tinjauan Fatwa Dewan Syariah NO:19/DSN-MUI/IV/2001 tentang qardh.
18TA1842117.00 | TA D-3PBS 18.117 LES m | My Library (lantai 3, Karya Ilmiah) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain