Laporan Penelitian
Analisis Komparatif Prestasi Belajar Mahasiswa Prodi Ekonomi Syariah Melalui Jalur PMB di IAIN Pekalongan (Studi Pada Mahasiswa Angkatan 2014 sampai dengan Mahasiswa Angkatan 2016)
Proses penerimaan mahasiswa menjadi salah satu faktor yang mempengaruhi prestasi mahasiswa. Penerimaan mahasiswa di IAIN ditempuh melalui jalur SPAN-PTKIN, UM-PTKIN, jalur ujian mandiri, dan jalur penelusuran bakat dan minat. Dengan proses penjaringan tersebut diharapkan bisa memenuhi harapan prestasi mahasiswa, selain itu asal sekolah dan jenis kelamin mahasiswa bisa menjadi faktor penentu prestasi mahasiswa. Namun hal ini akan menjadi masalah ketika faktor-faktor itu tidak diperhatikan. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui prestasi mahasiswa berdasar latar belakang jalur masuk, pendidikan sebelumnya dan jenis kelamin.
Penelitian ini merupan penelitian ex post facto dengan model komparatif dibandingkan beberapa variabel yang sejenis dengan pendekatan kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan terdapat perbedaan prestasi belajar mahasiswa Program Studi Ekonomi Syariah di IAIN Pekalongan ditinjau berdasar jalur penerimaan mahasiswa baru, tidak terdapat perbedaan prestasi belajar ditinjau berdasarkan pendidikan sebelumnya. 3) terdapat perbedaan prestasi belajar mahasiswa Program Studi Ekonomi Syariah di IAIN Pekalongan ditinjau berdasar jenis kelamin.
18LP180004.00 | LP 18.004 SAF a | My Library (Lantai 3 Referensi dan Local Content) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain