SKRIPSI PBA
Pengaruh Variasi Mengajar Terhadap Keterampilan Bahasa Arab Siswa Kelas X IPS 1 Madrasah Aliyah K.H. Syafii Buaran Kota Pekalongan
ABSTRAK
Moh. Nabhan Nabil, 2017. Pengaruh Variasi Mengajar Terhadap Keterampilan Bahasa Arab Siswa Kelas X IPS 1 Madrasah Aliyah K.H. Syafi’i Buaran Kota Pekalongan. Pembimbing: Dr. Hj. Sopiah, M.Ag.
Kata kunci: Variasi mengajar, Keterampilan Bahasa Arab
Variasi mengajar merupakan komponen strategi belajar mengajar yang harus dilaksanakan guru bahasa Arab. Pada kenyataannya, masih banyak guru bahasa Arab yang tidak mengembangkan metodologi pengajaran. Padahal salah satu tujuan pembelajaran bahasa Arab di lembaga pendidikan Madrasah Aliyah ialah agar siswa dapat menguasai empat keterampilan bahasa Arab yaitu: keterampilan mendengar (maharah al-kalam), keterampilan berbicara (maharah al-istima’), keterampilan membaca (maharah al-qira’ah), dan keterampilan menulis (maharah al-kitabah).
Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah: 1) Bagaimana variasi mengajar dalam pembelajaran bahasa Arab di kelas X IPS 1 Madrasah Aliyah K.H. Syafi’i Buaran kota Pekalongan? 2) Bagaimana keterampilan bahasa Arab siswa kelas X IPS 1 Madrasah Aliyah K.H. Syafi’i Buaran kota Pekalongan? 3) Bagaimana pengaruh variasi mengajar terhadap keterampilan bahasa Arab siswa di kelas X IPS 1 Madrasah Aliyah K.H. Syafi’i Buaran kota Pekalongan? Adapun tujuan dilakukannya penelitian ini adalah 1) untuk mengetahui bagaimana variasi mengajar dalam pembelajaran bahasa Arab di kelas X IPS 1 Madrasah Aliyah K.H. Syafi’i Buaran kota Pekalongan. 2) Untuk mengetahui bagaimana keterampilan bahasa Arab siswa kelas X IPS 1 Madrasah Aliyah K.H. Syafi’i Buaran kota Pekalongan. 3) Untuk mengetahui pengaruh variasi mengajar terhadap keterampilan bahasa Arab siswa kelas X IPS 1 Madrasah Aliyah K.H. Syafi’i Buaran kota Pekalongan. Sedangkan kegunaan penelitian ini yaitu: Secara teoritis, dapat memperluas wawasan dan pengetahuan pembaca mengenai variasi mengajar dan keterampilan bahasa Arab siswa. Secara Praktis, memberi masukan kepada guru bahasa Arab untuk menciptakan kondusifitas kelas melalui variasi mengajar dan mendorong siswa agar meningkatkan keterampilan bahasa Arab. Selain itu, penelitian ini dapat dijadikan rujukan bagi peneliti berikutnya.
Jenis penelitian ini adalah penelitian lapangan dengan pendekatan kuantitatif. Adapun metode yang peneliti gunakan dalam penelitian ini ialah metode angket, metode wawancara, metode observasi, metode analisis dokumen dan metode analisis data.
Hasil penelitian ini menunjukan bahwa variasi mengajar di kelas X IPS 1 Madrasah Aliyah K.H. Syafi’i Buaran kota Pekalongan termasuk dalam kategori lebih dari cukup dengan nilai rata-rata siswa berjumlah 95 berada pada interval nilai 93-99. Sedangkan keterampilan bahasa Arab siswa kelas X IPS 1 termasuk dalam kategori cukup dengan nilai rata-rata
18SK1822028.00 | SK PBA 18.028 NAB p | My Library (Skripsi Lantai 3) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain