SKRIPSI PAI
Implementasi Model Pembelajaran CTL (Contextual Teaching And Learning) Dalam Mata Pelajaran Akidah Akhlak Di Mts N Model Pemalang
Pramesti Widya Kirana, 2021113022. 2017, Implementasi Model Pembelajaran CTL (Contextual Teaching And Learning) Dalam Mata Pelajaran Akidah Akhlak Di Mts N Model Pemalang.
Jurusan/program studi tarbiyah/ S1 PAI Institut Agama Islam Negeri (IAIN), pembimbing: Chusna Maulida, M. Pd. I
Kata Kunci : Model pembelajaran CTL, Akidah Akhlak.
Pembelajaran Akidah Akhlak yang dilaksanakan di MTs N Model Pemalang kurang maksimal dengan menggunakan metode konvensional seperti Guru masih menggunakan metode ceramah dan siswa yang diberi kesempatan untuk melaksanakan kegiatan pembelajaran, akan tetapi di MTs N Model Pemalang menerapkan model pembelajaran CTL (Contextual Teaching and Learning) dalam pembelajaran Akidah Akhlak, model pembelajaran tersebut diterapkan di sekolah ini dikarenakan untuk memotivasi siswa dalam mempelajari Akidah Akhlak, supaya siswa lebih aktif, kreatif, terampil dan dapat menggali potensi yang ada dalam dirinya, sehingga pembelajaran Akidah Akhlak mudah dan menyenangkan serta siswa dapat mempraktikkan pembelajaran tersebut dalam kehidupan sehari-hari.
Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah Bagaimana Implementasi Model Pembelajaran CTL(Contextual Teaching and Learning) Dalam Mata Pelajaran Akidah Akhlak di MTs N Model Pemalang, Apa Saja Faktor Pendukung dan PenghambatModel Pembelajaran CTL (Contextual Teaching and Learning)Dalam Mata Pelajaran Akidah Akhlak di MTs N Model Pemalang.
Penelitain ini merupakan penelitian lapangan (field research) dan pendekatan yang digunakan adalah pendekatan kualitatif. Teknik pengumpulan datanya adalah wawancara, observasi, dan dokumentasi. Sedangkan analisis yang digunakan dalam penelitain ini adalah analisis deskriptif-induktif.
18SK1821193.00 | SK PAI 18.193 KIR i | My Library (Lantai 3, Literatur Ilmiah) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain