Pengaruh Kualitas Pelayanan, Hadiah, dan Bagi Hasil terhadap Keputusan Nasabah Memilih Menggunakan Tabungan Mudharabah (Studi Kasus di KSPPS BMT Al-Fataa Ulujami Pemalang)
ABSTRAK
Ika Sapitri. 2017“Pengaruh Kualitas Pelayanan, Hadiah, Dan Bagi Hasil Terhadap
Keputusan Nasabah Memilih Menggunakan Tabungan Mudharabah (studi kasus
KSPPS BMT AL-Fataa Ulujami Pemalang).Skripsi Jurusan Fakultas Ekonomi
dan Bisnis Islam IAIN Pekalongan. Dosen Pembimbing: Abdul Aziz M,Ag.
Penelitian ini dilatar belakangi oleh peningkatan nasabah di KSPPS BMT Alfataa
Ulujami Pemalang setiap bulannya. Hal ini tentu akan mempengaruhi
jumlah nasabah yang menabung di KSPPS BMT Al-fataa Ulujami tersebut.
Penyediaan layanan yang strategi dari BMT Al-fataa Ulujami bertujuan untuk
menarik nasabah dan supaya nasabah loyal kepada BMT Al-fataa Ulujami. Dapat
dilihat dari jumlah nasabah yang menggunakan tabungan mudharabah di BMT Alfataa
Ulujami dari bulan Februari s.d April 2017. Masalah dari penelitian ini yaitu
keputusan nasabah menggunakan tabungan mudharabah di KSPPS BMT Al-fataa
Ulujami Pemalang yang secara khusus difokuskan pada tiga variabel yaitu
kualitas pelayanan, hadiah dan bagi hasil. Tujuan penelitian untuk mengetahui
pengaruh kualitas pelayanan, hadiah, dan bagi hasil secara parsial maupun
simultan (bersama – sama) terhadap nasabah yang menabung yang menggunakan
tabungan mudharabah di KSPPS BMT Al-Fataa Ulujami Pemalang.
Jenis penelitian ini adalah penelitian lapangan (Field Research) dengan
jumlah sampel sebanyak 100 responden. Menggunakan metode probability
sampling jenisnya random sampling. Teknik pengumpulan data dalam penelitian
ini yaitu menggunakan teknik wawancara, dokumentasi dan kuesioner sedangkan
teknik analisis data menggunakan uji validitas dan reliabilitas, analisis regresi
linier berganda, uji hipotesis (uji t, uji f dan koefisien determinasi) serta uji asumsi
klasik (uji normalitas, uji heteroskedastisitas dan uji multikolinieritas). Hasil
penelitian menunjukkan bahwa pada uji t secara parsial menunjukan Variabel
kualitas pelayanan berpengaruh positif ,dimana nilai t-hitung > t- table sebesar 3,429
> t-tabel 1,984 dengan nilai signifikansi (0,001 < 0,05).Variabel hadiah
berpengaruh positif dimana nilai t-hitung > t- table dengan nilai t-hitung variabel
hadiah sebesar 7,439 > t-tabel 1,984 dengan nilai signifikansi (0,000 <
0,05).Variabel bagi hasil tidak berpengaruh dimana nilai t-hitung > t- table dengan
nilai t-hitung variabel bagi hasil sebesar 0,270 > t-tabel 1,984 dengan nilai
signifikansi (0,788 < 0,05).Variabel kualitas pelayanan, hadiah, dan bagi hasil
berpengaruh positif secara simultan. Dimana nilai F-hitung sebesar 199,849 > F-tabel
sebesar 2,700. Dengan nilai signifikansi sebesar 0,000 lebih kecil dari 0,05
(sig
18SK1841070.00 | SK EKOS 18.070 SAP p | My Library (Lantai 3 Referensi) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain