SKRIPSI PAI
Pengaruh Bimbingan dan Konseling Model Homevisit Terdahadap Motivasi Belajar Siswa MANU Limpung Tahun Ajaran 2014-2015
Pendidikan yang bermutu dalam penyelenggaraannya harus didukung oleh peningkatan profesionalisme guru dan sistem manajemen tenaga kependidikan dan layanan bimbingan di sekolah. Salah satu aplikasi dari bimbingan dan konseling di sekolah adalah model homevisit (kunjungan rumah). Yang diharapkan dapat mengatasi masalah siswa dalam meningkakan motivasi belajar.
Atas dasar pemikiran diatas, maka rumusan masalah dalam skripsi ini adalah : Bagaimana pelaksanaan bimbingan dan konseling model Homevisit di MANU Limpung, Bagaimana motivasi belajar siswa di MANU Limpung, dan Bagaimana pengaruh bimbingan dan konseling model Homevisit terhadap motivasi belajar siswa di MANU Limpung. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh bimbingan dan konseling model Homevisit terhadap motivasi belajar siswa di MANU Limpung.Adapun kegunaan penelitian ini diharapkan dapat menambah wawasan bagi pengembangan ilmu pengetahuan terutama yang berhubungan dengan pengaruh bimbingan dan konseling model Homevisit terhadap motivasi belajar siswa di MANU Limpung.
Dalam penelitian ini jenis penelitiannya adalah penelitian lapangan dengan pendekatan kuantitatif. Populasi dari penelitian ini adalah siswa MANU Limpung yang berjumlah 220 orang. Penulis mengambil sampel siswa MANU Limpung yang berjumlah 40 orang. Variabel dalam penelitian ini variabel bebasnya Bimbingan dan Konseling model Homevisit , dan variabel terikatnya Motivasi belajar siswa di MANU Limpung. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini berupa observasi, wawancara, angket dan dokumentasi. Sedangkan untuk menganalisis data menggunakan teknik analisis regresi.
Setelah penelitian ini dianalisis maka dapat diketahui hasilnya sebagai berikut : bimbingan dan konseling model homevisit di MANU Limpung tergolong cukup pada interval 92 – 98, dan motivasi belajar siswa di MANU Limpung tergolong cukup pada interval 96 - 102. Dari hasil analisa dapat diketahui bahwa pada taraf signifikan 5%, > , maka dapat disimpulkan bahwa terdapat pengaruh yang signifikan bimbingan dan konseling model homevisit terhadap motivasi belajar siswa di MANU Limpung. Sedangkan pada taraf signifikan 1% > , maka dapat disimpulkan bahwa terdapat pengaruh yang signifikan bimbingan dan konseling model homevisit terhadap motivasi belajar siswa di MANU Limpung.
17SK1721490.00 | SK PAI 17.490 RAH p | My Library (Lantai 3, Ruang Skripsi) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain