SKRIPSI PBA
Pengaruh Aktivitas Kerja Terhadap Prestasi Belajar Mahasiswa PBA (STAIN) Pekalongan Angkatan 2012 dan 2013
ABSTRAK
Mufrodah, Siti. 2016. “ Pengaruh Aktivitas Kerja Terhadap Prestasi Belajar Mahasiswa PBA (STAIN) Pekalongan Angkatan 2012 dan 2013”.
Pembimbing: Dr. H. Salafuddin M.Si dan Ibu Hj. Chusna Maulida M.Pd.I
Kata kunci: Aktivitas Kerja dan Prestasi Belajar
Aktivitas kerja atau yang sering disebut dengan bekerja adalah upaya untuk mengisi kualitas hidup islami, yaitu lingkungan kehidupan yang dilahirkan dengan semangat tauhid, yang dijabarkan dalam bentuk amal prestatif(amal shalih) yang berbalut keberanian, ketangguhan, ketabahan, dan kesungguhan yang mengarah pada sebuah etos kerja seorang muslim. Sedangkan Prestasi belajar mahasiswa PBA adalah Prestasi belajar terdiri dari dua kata yaitu prestasi dan belajar. Prestasi merupakan sebuah hasil yang telah dicapai dari suatu usaha yang telah dilakukan atau dikerjakan seseorang. Sedangkan belajar adalah suatu proses atau usaha untuk mendapatkan ilmu pengetahuan. Bekaerja dan berprestasi baik merupakan hal yang sangat diharapkan oleh seorang Mahasiswa Dengan kata lain kedua hal tersebut sulit dilakukan secara bersamaan namun pada realitanya ada sebagian dari mahasiswa PBA yang bekerja sambil kuliah, sehingga penulis tertarik untuk meneliti hal tersebut.
Dalam skripsi ini penulis mengajukan rumusan masalah Bagaimana aktivitas kerja yang dilakukan mahasiswa PBA di STAIN Pekalongan?, Bagaimana prestasi belajar mahasiswa PBA STAIN Pekalongan khususnya pada maharah qira’ah atau kemampuan membaca?, Apakah terdapat pengaruh antara aktivitas kerja terhadap prestasi belajar mahasiswa PBA?.skripsi ini diharapkan mampu memperkaya khazanah pemikiran tentang aktivitas bekerja yang dilakukan oleh mahasiswa, untuk mengetahui prestasi belajar mahasiswa PBA yang bekerja, serta pengaruhnya terhadap prestasi belajar mahasiswa.
Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dan jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian lapangan ( field researh) . adapun metode analisis data yang digunakan adalah analisis regresi linear sederhana, sedangkan metode pengumpulan data yang digunakan yaitu angket, wawancara dan dokumentasi. Responden adalah Mahasiswa PBA STAIN Pekalongan angkatan 2012 dan 2013 yang bekerja sambil kuliah.
Hasil penelitian yang diperoleh adalah Terdapat pengaruh yang signifikan antara aktivitis kerja terhadap prestasi mahasiswa PBA hal ini disimpulkan setelah penulis membandingkan t-test dengan t- tabel sebagai berikut: t-test= 25,87 pada taraf signifikan 1% nilai t-tabel = 2,763 artinya t-test ˃ t- tabel. Maka dari itu Ha diterima dan Ho ditolak dengan kata lain terdapat pengaruh yang signifikan antara aktivitas kerja dengan prestasi mahasiwa PBA STAIN Pekalongan angatan 2012 dan 2013. Dengan demikian hipotesis yang penulis ajukan diterima.
17SK1722050.00 | SK PBA 17.050 MUF p | My Library (Skripsi Lantai 3) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain