SKRIPSI PAI
Korelasi Penerapan Tata Tertib Sekolah dengan Perilaku Disiplin Siswa SMPN 1 Buaran Kabupaten Pekalongan
Penelitian tentang Korelasi Penerapan Tata Tertib Sekolah Dengan Perilaku Disiplin Siswa SMPN 1 Buaran Kabupaten Pekalongan dilakukan dengan alasan tidak semua orang bisa membiasakan dirinya berperilaku disiplin dalam berbagai hal. Oleh karena itu disiplin perlu ditanamkan pada anak sejak dini. Perilaku disiplin dalam mematuhi peraturan atau tata tertib merupakan tombak untuk menumbuhkan sikap disiplin dalam mengerjakan suatu pekerjaan yang lain. Pemilihan lokasi di SMP Negeri I Buaran Kabupaten Pekalongan karena di lokasi ini masih dalam proses penerapan tata tertibnya dengan baik, sehingga mampu mencetak siswa dengan perilaku disiplin yang baik pula
Permasalahan yang dirumuskan dalam penelitian ini yaitu : 1) Bagaimana penerapan tata tertib sekolah di SMP I Buaran Kabupaten Pekalongan? 2) Bagaimana perilaku disiplin siswa di SMP I Buaran Kabupaten Pekalongan? 3) Bagaimana korelasi penerapan tata tertib sekolah dengan perilaku disiplin siswa di SMP I Buaran Kabupaten Pekalongan? Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: 1) Penerapan tata tertib sekolah di SMPN 1 Buaran Kabupaten Pekalongan, 2) Perilaku disiplin siswa di SMP I Buaran Kabupaten Pekalongan 3) Korelasi penerapan tata tertib sekolah dengan perilaku disiplin siswa di SMPN 1 Buaran Kabupaten Pekalongan. Manfaat penelitian ini dapat memberikan masukan bagi siswa agar selalu mematuhi tata tertib sekolah demi kelancaran proses pendidikan, masukan bagi para pendidik dalam usaha pembentukan kedisiplinan siswa terutama kedisiplinan dalam tata tertib sekolah, serta masukan bagi masyarakat dalam mencegah timbulnya kenakalan remaja secara dini.
Metode penelitian yang digunakan penulis adalah dengan pendekatan kuantitatif. Pengumpulan data peneliti menggunakan metode observasi, angket, interview, dan dokumentasi. Adapun data yang sudah terkumpul dianalisis melalui analisis pendahuluan, uji hipotesis, dan analisis lanjut. Sumber data yang digunakan dalam penelitian ini adalah sumber data primer dan sumber data sekunder.
Penerapan tata tertib sekolah di SMPN 1 Buaran Kabupaten Pekalongan dengan kategori baik sekali mencapai 31,6%, kategori baik 48,3%, kategori cukup mencapai 8.3% dan kategori kurang 11.6%. Perilaku disiplin siswa di SMPN 1 Buaran Kabupaten Pekalongan dengan kategori baik sekali sebanyak 3%, kategori baik 36,6%, kategori cukup 51,6% dan kategori kurang 8,3% Berdasarkan kuantitatif tersebut dapat disimpulkan bahwa terdapat korelasi penerapan tata tertib sekolah dengan perilaku disiplin siswa di SMP I Buaran Kabupaten Pekalongan dengan kategori sedang yaitu nilai r yang diperoleh adalah sebesar 0.408 berada pada batas signifikan 1% dan 5%
17SK1721251.00 | SK PAI 17.251 ERN k | My Library (Lantai 3, Ruang Skripsi) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain