SKRIPSI PAI
Upaya Guru Dalam Membina Akhlak Peserta Didik Darul Ulum Kauman Batang
Peserta didik yang memperoleh pendidikan akhlak di MI Darul Ulum Kauman Batang dengan baik maka akan tercermin pula dalam perilakunya sehari-hari baik di lingkungan keluarga, masyarakat maupun di sekolah. Untuk itu diharapkan bagi MI Darul Ulum Kauman Batang agar mengajarkan pendidikan akhlak kepada peserta didiknya. Dengan adanya pendidikan akhlak dapat menumbuhkan rasa kemandirian anak, menjadi anak yang lebih dewasa dan bertanggung jawab atas segala perbuatan yang telah dilakukan, mengajarkan kedewasaan serta kehidupan yang agamis. Semua perilaku baik peserta didik MI Darul Ulum Kauman Batang tidak begitu saja muncul melainkan dibutuhkan usaha keras dari orang tua dan guru di MI Darul Ulum Kauman Batang.
Rumusan masalah yang dikaji dalam skripsi ini adalah Bagaimana akhlak peserta didik MI Darul Ulum Kauman Batang? Bagaimana program pembinaan akhlak peserta didik MI Darul Ulum Kauman Batang? Faktor apa saja yang menghambat dan mendukung upaya guru dalam membina akhlak peserta didik MI Darul Ulum Kauman Batang?. Tujuan penelitian adalah untuk mengetahui akhlak peserta didik MI Darul Ulum Kauman Batang, untuk mengetahui program pembinaan akhlak peserta didik MI Darul Ulum Kauman Batang, untuk mengetahui faktor yang menghambat dan mendukung upaya guru dalam membina akhlak peserta didik MI Darul Ulum Kauman Batang. Kegunaan penelitian bagi pendidik dapat memperoleh pemahaman tentang pentingnya upaya guru dalam membina akhlak peserta didik MI Darul Ulum Kauman Batang.
Jenis penelitian ini adalah studi lapangan (field research). Sedangkan pendekatan yang digunakan adalah pendekatan kualitatif. Sedangkan metode pengumpulan data dalam penelitian ini observasi, wawancara, dan dokumentasi. Adapun dalam menganalisis data peneliti menggunakan teknik kualitatif deskriptif.
Berdasarkan penelitian maka penulis menyimpulkan bahwa: Pertama, Akhlak peserta didik di MI Darul Ulum Kauman Batang terbagi menjadi dua macam yakni akhlak mahmudah (akhlak yang baik) dan akhlak madzmumah (akhlak yang buruk). Kedua, Upaya guru dalam pembinaan akhlak peserta didik MI Darul Ulum Kauman Batang, antara lain: melakukan tindakan konseling, melakukan kegiatan Ibadah, melakukan pemeriksaan terhadap barang bawaan peserta didik, menggiatkan ekstrakurikuler di sekolah, dan mengundang ustadz dari luar daerah dalam acara PHBI guna memotivasi peserta didik untuk melakukan ibadah. Ketiga, Faktor penghambat upaya guru dalam pembinaan akhlak bagi peserta didik di MI Darul Ulum Kauman Batang, antara lain: adanya sebagian peserta didik yang nakal, adanya permasalahan dalam keluarga dan adanya sikap pemanjaan dari orang tua. Sedangkan faktor pendukung, antara lain: perhatian dari segenap guru, sarana dan prasarana yang memadai, semangat atau motivasi pada anak untuk belajar dan banyaknya TPQ di sekitar MI Darul Ulum Kauman Batang.
17SK1721164.00 | SK PAI 17.164 KOI u | My Library (Lantai 3, Ruang Skripsi) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain