SKRIPSI PAI
Kontribusi Alumni Tarbiyah Dalam Pengembangan Bidang Akademik dan NonAkademik untuk STAIN Pekalongan Tahun 2011-2016
Penulis tertarik untuk melakukan penelitian tentang Kontribusi Alumni Tarbiyah Dalam Pengembangan Bidang Akademik Dan Nonakademik Untuk STAIN Pekalongan Pada Tahun 2011 – 2016 dengan alasan bahwa alumni sebagai bagian output perguruan tinggi merupakan hal yang sangat penting bagi keberlangsungan STAIN Pekalongan, namun alumni sangat jarang mendapatkan perhatian terlebih diberdayakan oleh perguruan tinggi secara umum walaupun sebenarnya perguruan tinggi besar telah memberikan perhatian khusus dengan menejemen yang menarik tiap perguruan tinggi. Hal itu berdampak pula terhadap STAIN Pekalongan dalam beberapa tahun terakhir baru memberikan perhatian khusus terhadap Alumninya untuk diberdayakan. Pemerintah juga memberikan perhatian khusus terhadap alumni sehingga alumni memiliki andil yang besar dalam Akreditasi Perguruan Tinggi salah satunya berkaitan dengan kontribusi alumni dalam Pengembangan Bidang Akademik Dan Nonakademik.
Permasalahan dalam penelitian skripsi ini yaitu bagaimanakah menejemen pengelolaan alumni di STAIN Pekalongan dan apa bentuk Peran alumni tarbiyah PAI dan PBA dalam pengembangan bidang akademik dan nonakademik untuk STAIN Pekalongan. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengungkap peran alumni Tarbiyah bagi STAIN Pekalongan. Penelitian ini dapat bermanfaat bagi STAIN Pekalongan dalam pengembangan terhadap Alumni baik dari kebijakan maupun yang lainya.
Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan kualitatif, dengan jenis penelitian lapangan (field research). Dalam mengumpulkan data, penelitian ini menggunakan teknik observasi, teknik wawancara/interview dan teknik dokumentasi. Penelitian ini menggunakan teknik analisis deskriptif.
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa menejemen pengelolaan alumni di STAIN Pekalongan sudah berlangsung sejak tahun 2010 sampai 2016, namun masih belum optimal. Beberapa aspek yang telah dilaksanakan seperti pelatihan bagi Alumni, mendorong IKA STAIN Pekalongan supaya lebih optimal, gerakan penataan ditingkat jurusan, dan upaya membengkitkan rasa kepedulian alumni kepada STAIN Pekalongan. Selain itu, alumni tarbiyah STAIN pekalongan telah mampu memberikan banyak kontribusi kepada STAIN Pekalongan dalam pengembangan bidang akademik salah satunya pelatihan pembuatan media pembelajaran berbasis web blog mahasiswa tarbiyah STAIN Pekalongan 2015 yang dilaksanakan pada tanggal 7 - 8 November yang diisi oleh Muchammad Fauyan, Failasuf Fadli, Novi Murtazik dan Muhammad Nasim dan pengembangan dibidang nonakademik salah satunya adalah kegiatan Leadership Succes Trining HMPS PGMI (Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyyah) yang dinarasumberi oleh Abdul Adhim tanggal 30-31 Agustus 2014 bertempat di objek wisata kalipaingan serta masih banyak lagi kegiatan pengembangan bidang akademik dan nonakademik yang telah dilaksanakan oleh alumni Tarbiyah STAIN Pekalongan
17SK1721066.00 | SK PAI 17.066 NUR k | My Library (Lantai 3, Ruang Skripsi) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain