SKRIPSI BKI
Peran Penyuluhan Agama Islam Dalam Pembinaan Keluarga Pada Jamaah Cahaya Asri Di Perumahan Griya Permata Indah Tanjungsari Kajen
Memiliki keluarga yang tentram adalah impian semua orang. Keluarga
yang bahagia di dunia maupun di akhirat dan selalu berpedoman dengan Alquran
dan hadist. Keluarga yang kental dengan keislaman dan banyak melakukan
kegiatan ibadah merupakan dambaan bagi setiap pasangan. Dalam mewujudkan
keluarga yang sakinah tersebut maka diperlukan perantara peran seorang penyuluh
agama islam.
Penyuluh agama Islam yang berada dibawah naungan KUA Kajen
diharapkan mampu menjadi seorang penyuluh yang memberikan dampak positif
bagi masyarakat terlebih untuk mewujudkan pembinaan keluarga yang baik.
Dengan memberikan materi-materi dan motivasi serta membuka layanan
konsultasi yang nantinya dapat menjadi bekal bagi masyarakat untuk mau
mengaplikasikan ilmu yang telah diperolehnya dalam kehidupan rumah tangga.
Adapun rumusan masalah dari penelitian ini adalah bagaimana peran
penyuluh agama Islam dalam pembinaan keluarga pada jamaah Cahaya Asri di
Perumahan Griya Permata Indah Tanjungsari Kajen serta apa saja faktor
pendukung dan penghambat dalam proses penyuluhan yang dilakukan penyuluh
pada jamaah tersebut.
Penelitian ini menggunakan metode kualitatif yang berupa data deskrptif,
dengan jenis penelitian berupa field research yang mana data diambil langsung
dari lapangan. Dengan sumber data berupa penyuluh agama islam yang
melakukan penyuluhan pada jamaah cahaya asri.
Hasil dari penelitian ini disimpulkan bahwa peran penyuluh di Perumahan
Griya Permata Indah Tanjungsari Kajen ada 3 yaitu sebagai penceramah untuk
jamaahnya, sebagai konsultan yang memberikan layanan konsultasi bagai jamaaj
yang mengalami masalah, dan sebagai guru yang memberikan ilmu keagamaan
bagi jamaah dan anak-anak.
Kata kunci : Peran Penyuluh, Pembinaan Keluarga, Penyuluhan
17SK1741019.00 | SK BKI 17.019 FEB p | My Library (Lantai 3 Skripsi) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain