BUKU
Islam Nusantara : Ijtihad Jenius & Ijma Ulama Indonesia Jilid 1
Buku ini berbicara tentang Islam Nusantara dari sisi kontruksi atau racikan ulama-ulama kita, dari dalam pesantren, ditulis, didakwahkan oleh para ulama dan diamalkan oleh mayoritas bangsa kita. Pesan yang disampaikan oleh buku ini adalah banyak hal yang harus kita lakukan untuk meneguhkan kembali Islam Nusantara. Islam nusantara bukan subyek yang pasif, yang asal menerima saja apa yang dating dari Arab. Kita juga membawa kepada mereka ide-ide kita, mengolah ilmu mereka menjadi kekuatan kita, hingga kita bisa me-Nusantara-kan Arab, Persia, dan India hingga Eropa sekalipun. Buku ini terdiri dari tiga bab pembahasan. Bagian pertama adalah dialog santri-kiai soal mengapa harus ada Islam nusantara, secara terinci meliputi ngaji Islam Nusantara, ngaji Islam rahmatan lil alamin, Aswaja dan Ijma ulama Islam Nusantara, silsilah dan sanad Islam Nusantara, mengapa harus ada Islam Nusantara, arti dan posisi strategis Islam Nusantara di dunia, dan manhaji (metodologi) Islam Nusantara. Bagian kedua mengenai peradaban nusantara untuk dunia yang terdiri dari contoh-contoh ijtihad Islam Nusantara. Seperti corak fiqih Islam Nusantara : Pemikiran tentang maqashid dan adat sebagai kontribusi fiqih Islam, Ilmu Historiografi Islam Nusantara : Benarkah sejarah nusantara dipenuhi mitos dan takhayul, Ilmu ekonomi Islam Nusantara, ilmu politik Islam Nusantara dan racikan “al-Jumhurriyyah al-Indonesiyah”, serta konsep demokrasi politik dan pembagian kekuasaan dalam Islam Nusantara. Bagian ketiga mengenai kontribusi para ulama-pemikir Islam Nusantara seperti KH. Saifuddin Zuhri, Kiai Antropolog Islam Nusantara, Abdurrahman Wahid (Gus Dur) dan Manhaji Islam Nusantara untuk studi poskolonial, KH. Abdul Wahid Hasyim, Kiai Kaderisasi Islam Nusantara dan KH. Usman Syarif Yahya.
16TD160670.00 | TD 2X7.423 BAS i | My Library (lantai 2, Tandon) | Tersedia |
16SR160670.01 | SR 2X7.423 BAS i C.1 | My Library (Lantai 2, Sirkulasi) | Tersedia |
16SR160670.02 | SR 2X7.423 BAS i C.2 | My Library (Lantai 2, Sirkulasi) | Sedang Dipinjam (Jatuh tempo pada2018-09-27) |
Tidak tersedia versi lain