SKRIPSI PAI
Pengaruh Penerapan Metode Qira'ah Terhadap Prestasi Belajar Bahasa Arab Siswa Di MAN 2 Pekalongan
ix
ABSTRAK
Refiyanti, Dewi. 2022 111 017. PENGARUH PENERAPAN METODE QIRA’AH TERHADAP PRESTASI BELAJAR BAHASA ARAB SISWA DI MAN 2 PEKALONGAN. 2015. Skripsi Jurusan Tarbiyah/ Program Studi Pendidikan Bahasa Arab, Sekolah Tinggi Agama Islam Negeri (STAIN) Pekalongan. Drs. H. Abdul Muin,M.A.
Kata Kunci: Metode Qira’ah dan Prestasi Belajar.
pada sekolah MAN 2 Pekalongan menerapkan metode qira’ah dalam mata pelajaran bahasa Arab pada siswa kelas XI karena prestasi belajar bahasa Arab siswa kurang menonjol sehingga guru memilih untuk menggunakan metode qira’ah sehingga siswa dapat memahami apa yang mereka baca baik itu lulusan dari SMP Swasta ataupun SMP Negeri serta siswa diharapkan dapat terampil dalam membaca huruf Arab dengan fasih, lancar, dan benar, mengerti dan memahami apa yang dibacaserta dapat meningkatkan prestasi belajar peserta didik dalam proses belajar mengajar.
Berdasarkan latar belakang tersebut rumusan masalah yang akan dikaji adalah 1) Bagaimana penerapan metode qira’ah di MAN 2 Pekalongan? 2) Bagaimana prestasi belajar bahasa Arab siswa kelas XI di MAN 2 Pekalongan? 3) Bagaimana pengaruh penerapan metode qira’ah terhadap prestasi belajar bahasa Arab siswa kelas XI diMAN 2 Pekalongan?.
Dalam penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif, sedangkan jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian lapangan (field reserch). Metode analisis data yang digunakan adalah observasi, angket, wawancara, dan dokumentasi.
Dari pembahasan skripsi yang berjudul “PENGARUH PENERAPAN METODE QIRA’AH TERHADAP PRESTASI BELAJAR BAHASA ARAB SISWA KELAS XI di MAN 2 PEKALONGAN.” ini dapat disimpulkan sebagai berikut: 1) Penerapan metode qira’ah dilaksanakan di MAN 2 Pekalongan termasuk dalam katagori baik dengan nilai rata-rata 65,53. Nilai tersebut berada dalam interval 62-66 yang masuk dalam kategori baik. 2) Pada tingkat prestasi belajar bahasa Arab siswa kelas XI di MAN 2 Pekalongan termasuk dalam kategori cukup dengan nilai rata-rata 76,53. Nilai 76,53 tersebut berada dalam interval 75-76 yang termasuk dalam kategori cukup ini dapat dilihat dari hasil nilai raport siswa. 3) Pengaruh penerapan metode qira’ah terhadap prestasi belajar bahasa Arab siswa di MAN 2 Pekalongan khususnya kelas XI tidak ada pengaruh. Hal ini dapat dibuktikan dalam taraf signifikan 5% dengan db=26 didapat rt =0,396 sedangkan rxy = 0,0697. Dengan demikian rxy lebih kecil dari pada rt. hal ini berarti penerapan metode qir’ah tidak berpengaruh terhadap prestasi belajar bahasa Arab siswa. Sedangkan pada taraf signifikan 1% dengan db=26 didapat rt =0,505 sedangkan rxy = 0,0697. Dengan demikian rxy lebih kecil dari pada rt. hal ini berarti penerapan metode qir’ah tidak berpengaruh terhadap prestasi belajar bahasa Arab siswa. Jadi baik taraf signifikan 5% maupun 1% mempunyai kesimpulan yang sama yaitu penerapan metode qira’ah tidak berpengaruh terhadap prestasi belajar bahasa Arab siswa kelas XI di MAN 2 Pekalongan.
16SK1621046 | SK PAI 16.046 REF p | My Library (Lantai 3 Skripsi) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain