SKRIPSI PAI
Implementasi Pemberian Penghargaan Dan Hukuman Di Pondok Pesantren Ribatul Mutaalimin Kota Pekalongan
Penghargaan adalah alat pendidikan preventif dan represif yang menyenangkan dan bisa menjadi pendorong atau menjadi motivator belajar siswa. Jadi dengan sendirinya maksud penghargaan itu ialah sebagai alat untuk mendidik anak-anak supaya dapat merasa senang karena perbuatan atau pekerjaannya mendapat penghargaan, karena umumnya anak mengetahui bahwa pelajaran atau perbuatannya yang menyebabkan ia mendapat penghargaan itu baik
Hukuman merupakan reaksi yang ditimbulkan dari pelanggaran, kesalahan atau hal negatif yang ditimbulkan siswa, reaksi ini muncul dengan maksud untuk mencegah siswa lain untuk tidak melakukannya, sehingga tujuan pendidikan dapat tercapai. Kedua hal tersebut merupakan hal terpenting dalam dunia pendidikan, bahwa penghargaan (reward) dan hukuman (punisment) mendapat tempat untuk dijadikan sebagai metode pendidikan dalam pendidikan Islam. Walaupun demikian Islam lebih menekankan dengan penghargaan dari pada hukuman, kalaupun hukuman diterapkan itupun diharapkan sesuai dengan prinsip-prinsip mendidik untuk mencapai tujuan yang diharapkan. Untuk maksud ini peneliti hendak meneliti implementasi pemberian penghargaan dan hukuman di Pondok Pesantren Ribatul Mutaalimin Kota Pekalongan
Adapun rumusan masalah yang penulis ajukan Bagaimana Implementasi pemberian Penghargaan dan Hukuman di Pondok Pesantren Ribatul Mutaallimin Kota Pekalongan? dan bagaimana Implementasi Pemberian Penghargaan dan Hukuman di di Pondok Pesantren Ribatul Mutaallimin Kota Pekalongan ?. Tujuan dari penelitian ini adalah Untuk mengetahui lebih mendalam mengenai Implementasi pemberian Penghargaan dan Hukuman di Pondok Pesantren Ribatul Mutaallimin Kota Pekalongan selain itu juga untuk mengetahui pengaruh Implementasi Pemberian Penghargaan dan Hukuman di Pondok Pesantren Ribatul Mutaallimin Kota Pekalongan.
Metode penelitian ini meliputi desain penelitian, di mana peneliti menggunakan penelitian deskriptif yaitu penelitian yang menelaah masalah dan situasi yang nyata dan sedang dihadapi dan dijadikan rumusan untuk dijadikan fokus penelitian dalam pencarian kebenarannya dan pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan komparatif, yaitu pendekatan yang membandingkan keadaan yang ada di lapangan dengan teori yang ada. Yaitu implementasi pemberian penghargaan dan hukuman di Pondok Pesantren Ribatul Mutaallimin Kota Pekalongan dengan metode pembelajaran pemberian penghargaan dan hukuman yang disampaikan tokoh-tokoh pendidikan. Sementara teknik pengumpulan datanya adalah angket, observasi, dokumentasi, dan wawancara. Sedangkan Teknik analisis data yang digunakan adalah metoede analisis yang bersifat Kualitatif dengan analisis Deduktif yaitu kesimpulan yang diambil didasarkan pada realita di lapangan yang ada.
Dari penelitian yang dilakukan penulis Implementasi Pemberian penghargaan dan hukuman di Pondok Pesantren Ribatul Mutaallimin Kota Pekalongan dilakukan dengan memperhatikan sisi pendidikan dan pembelajaran. Impementasi pemberian penghargaan yang dilakukan di Pondok Pesantren Ribatul Mutaallimin Kota Pekalongan memberikan pengaruh kepada santri untuk motivasi kepada santri agar selalu berperilaku santun dan baik, serta meningkatkan prestasinya dalam bidang kemadrasahan maupun kepondokan. Pola Implementasi metode pemberian penghargaan dan Hukuman yang dilakukan di Pondok Pesantren Ribatul Mutaallimin Kota Pekalongan adalah seimbang. Dengan melihat dan memperhatikan keseimbangan antara pemberian hukuman yang dilakukan dengan keseimbangan terhadap pemberian penghargaan yang ada.
T8SKT88021.00 | PAI13.880 ZAM i | My Library (lantai 3, Local Content) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain