SKRIPSI PAI
TIDAK TERSAJI: Kantin Kejujuran Sebagai Implementasi Nilai-Nilai Pendidikan Antikorupsi Di SMK Muhammadiyah Kota Pekalongan
Permasalahan korupsi di dunia , seiring dengan berkembangnya zaman yang semakin meningkat, mengakibatkan tingkat korupsi semakin bertambah, menjadikan kekhawatiran tersendiri bagi suatu negara khususnya Indonesia, semakin banyak yang korupsi maka kerugiaannya akan semakin banyak pula. Ini yang membuat pemerintah selalu mencari solusi bagaimana cara memberantas korupsi di muka bumi ini. Yakni salah satunya dengan menempatkan kantin kejujuran di sekolah-sekolah, karena sekolah merupakan salah satu tempat untuk menuntut ilmu. Sehingga biasanya anak akan terbiasa melakukan sesuatu karena sesuatu yang diajarkan di lingkungan sekolahnya.
Rumusan masalah yang penulis ajukan dalam penelitian ini adalah bagaimana pelaksanaan kantin kejujuran sebagai implementasi pendidikan antikorupsi di SMK Muhammadiyah Kota Pekalongan dan Apa saja faktor pendukung dan penghambat dalam pelaksanaan kantin kejujuran sebagai implementasi pendidikan antikorupsi di SMK Muhammadiyah Kota Pekalongan. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana pelaksanaan kantin kejujuran sebagai implemetasi pendidikan antikorupsi di SMK Muhammadiyah Kota Pekalongan dan untuk mengetahui apa saja yang menjadi faktor pendukung dan penghambatnya di SMK Muhammadiyah Kota Pekalongan. Sedangkan kegunaan dari penelitian ini adalah Mampu menyelesaikan persoalan ketidak jujuran yang marak terjadi
Metode penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dan jenis penelitian lapangan (field reseach). Teknik pengumpulan datanya menggunakan observasi, wawancara mendalam, dan dokumen. Jenis analisis data yang digunakan yaitu reduksi data, penyajian data dan kesimpulan (verifikasi).
Hasil penelitian menunjukkan bahwa kantin kejujuran memang mengajarkan kepada peserta didik untuk berbuat jujur, tanggung jawab dan disiplin. Dan memang dengan melihat laporan keuangan yang ada, prosentase keuntungan dan kerugian lebih besar tingkat keuntungannya. Ini menandakan bahwa di SMK Muhammadiyah Kota Pekalongan dalam membeli selalu jujur, karena memang SMK Muhammadiyah Kota Pekalongan mengajarkan kepada peserta didiknya untuk menjadi karakter yang baik, dengan melihat hasil yang demikian maka mereka setuju bahwa dengan adanya kantin kejujuran dapat meminimalisir kasus korupsi, kalau generasi muda tumbuh dengan jiwa-jiwa yang bersih dan jujur maka korupsi yang ada di dunia ini akan menurun. Oleh karena itu pendidikan antikorupsi harus selalu diterapkan di sekolah-sekolah sejak dini, baik dalam kelas maupun di luar kelas.
09SK098521.00 | SK PAI13.985 CHA k C.0 | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain