SKRIPSI PAI
Metode Pengajaran bagi anak (Kajian Novel Totto-Chan Gadis Cilik di Jendela Karya Tetsuko Kuroyanagi):TIDAK TERSAJI
Guru atau pendidik dalam kegiatan pembelajaran disamping harus menguasai bahan atau materi ajar, perlu juga mengetahui bagaimana cara materi ajar itu disampaikan. Penggunaan metode dalam penyampaian materi pelajaran haruslah tepat, karena metode yang tidak tepat akan berakibat terhadap waktu yang tidak efisien. Novel Totto-Chan Gadis Cilik di Jendela adalah novel karya Tetsuko Kuroyanagi yang merupakan biografi masa kecil pengarang. Penelitian ini merumuskan permasalahan bagaimana kegunaan metode pengajaran bagi anak, metode pengajaran seperti apa yang terdapat dalam novel Totto-chan Gadis Cilik di Jendela karya Tetsuko Kuroyanagi, bagaimana relevansi metode pengajaran dalam novel tersebut dengan pendidikan. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan jenis penelitian library research. Hasil penelitian menunjukkan bahwa metode pengajaran bagi anak dalam novel Totto-chan Gadis Cilik di Jendela karya Tetsuko Kuroyanagi,diantaranya merode ceramah, diskusi, Tanya jawab, demonstrasi dan eksperimen, resitasi, kerja kelompok, sosio-drama, karyawisata, drill, bercerita. Metode pengajaran bagi anak dalam novel Totto-chan relevan dengan materi, tujuan, situasi dan peserta didik. Serangkaian aktivitas belajar mengajar dalam novel tersebut merupakan salah satu perwujudan dari metode pengajaran humanistik.
09SK098104.00 | SK 371.3 ZUL m C.0 | My Library | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain