SKRIPSI HKI
Telaah Terhadap Hukum Pajak Undian Berhadiah Menurut Fiqh dan Hukum Positif di Indonesia
Pajak merupakan produk hukum yang menjadi kewajiban seorang warga negara untuk membayarnya. Umat Islam diperintahkan Allah untuk mematuhi pemerintah, maka di sisi Islam kita pun harus membayar pajak diluar zakat yang wajib untuk muslim.Berdasarkan latar belakang tersebut, rumusan masalah yang dibahas dalam penelitian ini adalah bagaimana kedudukan pajak undian berhadiah dalam kajian fiqh, bagaimana kedudukan pajak undian berhadiah dalam hukum positif Indonesia, dan bagaimanakah telaah terhadap hukum pajak undian berhadiah menurut fiqh dan hukum positif di Indonesia. Jenis penelitian ini adalah kepustakaan dengan menggunakan pendekatan kualitatif. Hasil dari penelitian menunjukkan bahwa apabila pajak yang dipungut atas kegiatan undian berhadiah tersebut mengandung maisir atau qimar maka pajak tersebut hukumnya haram. Jika sumber kegiatan undian pihak sponsor atau perusahaan, maka pajak yang dipungut dari hasil kegiatan tersebut diperbolehkan dalam Islam, karena dalam Islam hadiah menghadiahi diperbolehkan untuk mengikat persaudaraan. Kedudukan pajak dalam hukum positif menempati kedudukan yang strategis untuk pendapatan negara. Penyelenggaraan pajak undian berhadiah merupakan kegiatan perekonomian yang ada di Indonesia karena ketentuannya telah diatur bersama pihak Direktorat Jenderal Pajak dengan Departemen Sosial.
08TD089042.00 | SK 2X4.58 KAM t C.0 | My Library | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain