SKRIPSI PAI
TIDAK TERSAJI :Pengaruh Model Kepemimpinan Remaja Masjid Terhadap Sikap Sosial Remaja di Desa Kalipucang Kulon Batang.
Masa remaja adalah masa peralihan dari anak menjelang dewasa yang merupakan masa perkembangan terakhir bagi pembinaan kepribadian. Remaja atau anak adalah harapan orang tua, sehingga perlu mendapat perhatian dan pembinaan yang baik. Salah satu yang menaungi kegiatan remaja itu agar terarah dengan berperan serta dalam organisasi ikatan remaja masjid yang diharapkan dapat menambah ilmu pengetahuan agama dan umum sehingga bisa mengetahui situasi yang berkembang yang harus diketahui oleh kalangan remaja Islam dan dapat untuk dijadikan pedoman dalam kehidupan sosial di masyarakat. Di dalam interaksi sosial tersebut orang yang mempunyai banyak pengaruh di dalam kelompok tersebut biasanya akan ditetapkan sebagai pemimpin. Demikian pula yang terjadi didalam organisasi ikatan remaja masjid. Seorang pemimpin memiliki tanggung jawab dan fungsi terhadap perkembangan organisasi tersebut. Dengan latar belakang tersebut, permasalahan yang dibahas adalah bagaimana model kepemimpinan remaja masjid di desa Kalipucang Kulin Batang, bagaimana sikap sosial remaja di desa tersebut dan bagaimana pengaruh model kepemimpinan remaja masjid terhadap sikap sosial remaja di desa Kalipucang Kulon Batang. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan jenis penelitian lapangan. Hasil analisis dari penelitian yang dilakukan diketahui bahwa model kepemimpinan remaja masjid desa kalipucang Kulon Batang termasuk dalam kategori baik, sikap sosial remajanya termasuk dalam kategori cukup, dan pengaruh model kepemimpinan remaja masjid terhadap sikap sosial remaja dengan rumus korelasi product moment menunjukkan tidak ada pengaruh terhadap sikap sosial remaja. Sehingga dari hasil tersebut dapat disimpulkan bahwa model kepemimpinan remaja masjid tidak mempunyai pengaruh positif yang signifikan terhadap sikap sosial remaja.
08SK088067.00 | SK 302.3 KHA t C.0 | My Library | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain