SKRIPSI PAI
Aspek-Aspek Pendidikan Anak Prasekolah Menurut Ajaran Islam
Anak merupakan wujud dari sikap dan perilaku orang tuanya. Namun demikian, dalam perkembangannya anak bisa tertutup dan terpengaruh oleh lingkungan dan pendidikan, serta pengalaman yang masuk ke dalam diri anak. Dalam kenyataannya sehari-hari tidak jarang kita menemukan orang tua yang gagal dalam membina dan mendidik anak-anaknya, sehingga anak-anaknya melakukan perbuatan yang tidak sesuai dengan ajaran Islam. Anak merupakan amanat di tangan kedua orang tuanya. Hatinya yang bersih merupakan permata yang berharga, lugu dan bebas dari segala macam ukiran dan gambaran. Jika sang anak dibiasakan dengan hal-hal yang baik dan diajarkan kebaikan kepadanya, ia akan tumbuh dengan baik dan akan memperoleh kebahagiaan di dunia dan di akhirat. Melihat latar belakang di atas, maka yang menjadi rumusan masalah adalah : Bagaimana proses pendidikan anak usia prasekolah menurut ajaran Islam, Bagaimana metode pendidikan anak usia prasekolah menurut ajaran Islam, dan Aspek-aspek pendidikan apa saja yang perlu diperhatikan pada anak usia prasekolah menurut ajaran Islam, Tujuan penelitian ini adalah untuk membahas proses pendidikan orang tua bagi anak prasekolah, Untuk membahas metode pendidikan Islam bagi anak prasekolah, dan Untuk membahas aspek-aspek pendidikan anak prasekolah. Secara garis besar fase pertumbuhan dan perkembangan yang terjadi pada anak dapat digolongkan menjadi tiga yaitu Feriodesasi yang berdasarkan biologis, Feriodesasi yang berdasarkan didaktis, Feriodisasi yang berdasarkan psikologis. Metode penelitian [agama] Islam bagi anak prasekolah, adalah lebih menekankan pada metode pembiasaan, metode keteladanan, metode pemberian nasihat dan pemberian perhatian. Aspek-aspek pendidikan Islam bagi anak prasekolah yang perlu mendapat perhatian dari para pendidikan terutama orang tuanya, adalah pada aspek pendidikan Agama, akhlak, jasmani, akal, dan sosial kemasyarakatan.
04SK046221.00 | SK PAI12.462 HIN a C.0 | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain