SKRIPSI PAI
Pengaruh Status Sosial Orang Tua Terhadap Mental Peserta Didik Di MI Islamiyah Candi Kec. Bandar Kab. Batang
Lingkungan masyarakat sekitar kita sering terlihat bahwa ada pembedaan yang berlaku dan diterima secara luas oleh masyarakat. Perbedaan itu tidak hanya muncul dari sisi jabatan tanggung jawab sosial saja, namun juga terjadi akibat perbedaan ciri fisik, keyakinan dan lain-lain. Beragamnya orang yang ada di suatu lingkungan akan memunculkan stratifikasi sosial [pengkelas-kelasan] atau diferensiasi sosial [pembeda-bedaan]. Perbedaan tersebut dapat berpengaruh terhadap perkembangan mental anak. Pengaruh itu dapat berasal dari dunia luar yaitu berupa lingkungan tempat tinggalnya. Lingkungan tersebut bisa bermakna orang-orang yang ada di sekitarnya dan juga hal-hal tertentu yang berpengaruh terhadap kondisi kejiwaan anak. Penulis merumuskan beberapa masalah yaitu : [1] Bagaimana status sosial orang tua peserta didik? [2] Bagaimana mental peserta didik? [3] Bagaimana pengaruh status sosial orang tua terhadap mental peserta didik MI Islamiyah Candi Kec. Bandar Kab. Batang? Tujuannya [1] untuk mengetahui status sosial orang tua peserta didik, [2] untuk mengetahui mental peserta didik, [3] untuk mengetahui pengaruh status sosial orang tua terhadap mental peserta didik MI Islamiyah Candi Kec. Bandar Kab. Batang. Kegunaannya [1] Secara teoritis diharapkan memberikan sumbangan bagi pengembangan dunia pendidikan pada umumnya dan khususnya dapat memperkaya khasanah dunia pendidikan yang berkaitan dengan ilmu sosial dan ilmu psikologi pada khususnya, [2] Secara praktis, bagi guru dapat memperoleh pemahaman tentang arti pentingnya pengaruh status sosial orang tua terhadap mental peserta didik MI Islamiyah Candi Kec. Bandar Kab. Batang. Hasil penelitian menyatakan bahwa [1] Status sosial orang tua di MI Islamiyah Candi Kec. Bandar Kab. Batang dengan nilai rata-rata 66 berada pada interval 66 - 72 dengan prosentase 46,6% termasuk dalam kategori baik. [2] Mental peserta didik di MI Islamiyah Candi Kec. Bandar Kab. Batang dengan nilai rata-rata 67 berada pada interval 62 - 67 dengan prosentase 40% termasuk dalam kategori cukup. [3] Terdapat pengaruh yang signifikan status sosial orang tua terhadap mental peserta didik di MI Islamiyah Candi Kec. Bandar Kab. Batang. Hal ini terbukti berdasarkan perhitungan statistik, dengan menggunakan rumus korelasi product moment yang hasilnya menunjukkan bahwa rxy lebih besar dari rt [ rxy > rt ] baik pada taraf signifikan 5% maupun 1%. Hal ini berarti terdapat pengaruh yang signifikan status sosial orang tua terhadap mental peserta didik di MI Islamiyah Candi Kec. Bandar Kab. Batang, dengan demikian hipotesis yang diajukan diterima.
04SK042321.00 | SK PAI12.423 HID p C.0 | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain