SKRIPSI PAI
Pengaruh Tingkat Kualifikasi Akademik Pada Guru Sekolah Dasar Terhadap Profesionalisme Mengajar Di SDN 01 Banjarejo Karanganyar Pekalongan
Dalam penelitian ini, peneliti menggunakan pendekatan kualitatif, Jenis penelitian ini adalah penelitian lapngan [Field Research]. Untuk mendapatkan data, penulis menggunakan metode observasi, wawancara terstruktur, dan dokumentasi. Sedangkan dalam menganalisis data penulis menggunakan analisis deskriptif. Hasil penelitian dapat diketahui bahwa secara formal sebagian besar guru SD Negeri 01 Banjarejo Karanganyar Pekalongan telah memenuhi standar kualifikasi akademik pendidikan minimum sesuai dengan isi Peraturan Pemerintah Republik Indonesia Nomor 19 Tahun 2005 tentang Standar Nasional Pendidikan dan mampu mengembangkan kompetensi profesional guru menurut Permendiknas Nomor 16 Tahun 2007 tentang standar Kualifikasi Akademik dan Kompetensi Guru. Guru yang berkompetensi profesional baik adalah 82% dan guru yang berkompetensi profesional cukup adalah 81%. Ditemukan bahwa beberapa guru yang belum memenuhi kualifikasi akademik minimum bisa profesional dalam mengajar dan sebaliknya terdapat satu guru yang sudah berkualifikasi tetapi di dalam mengajar kurang profesional. Hal demikian menunjukkan bahwa tingkat kualifikasi akademik pada guru Sekolah Dasar ada kemungkinan kurang begitu berpengaruh terhadap profesionalisme mengajar di SD Negeri 01 Banjarejo Karanganyar Pekalongan. Hal ini bisa saja dikarenakan oleh faktor tingkat kreativitas dan masa jabatan yang dimiliki oleh masing-masing guru. Berdasarkan hasil penelitian yang telah dilakukan, disimpulkan bahwa tingkat kualifikasi akademik guru dan profesioal mengajar di SD Negeri 01 Banjarejo Karanganyar Pekalongan sudah baik.
02SK026821.00 | SK PAI12.268 SET p C.0 | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain