SKRIPSI PAI
Citra Guru Ideal Dalam Novel Serial Anak-Anak Mamak Karya Tere Liye (Persepektif Pendidikan Islam)
Keberadaan peran dan fungsi guru yang ideal dalam dunia pendidikan,
merupakan salah satu faktor yang sangat menentukan keberhasilan dalam
pendidikan. Guru menjadi seorang fasilitator yang melayani, membimbing,
membina, memberi teladan dan menjadikan dirinya sebagai konsultan akademik
yang pandai mengarahkan siswanya menuju keberhasilan. Tere Liye
menggambarkan sosok guru ideal tersebut melalui tokoh pak Bin dalam novelnya.
Seorang guru yang mengajar dengan sepenuh hati, mengetuk pintu demi pintu
rumah agar para orang tua memperbolehkan putranya bersekolah dan membantu
menyelesaikan kesulitan hidup yang tengah dialami keluarga muridnya. Dengan
segala keterbatasan, ia tak pernah absen untuk membagi ilmu. Bahkan saat
bertahun-tahun pengabdiannya tak jua menghantarkannya menjadi PNS.
Rumusan masalah dalam penelitian ini ada tiga, yaitu bagaimana citra guru
ideal yang digambarkan Tere Liye dalam novel serial anak -anak dan bagaimana
citra guru ideal dalam perspektif pendidikan Islam. Tujuan dari penelitian ini
adalah untuk menjelaskan konsep citra guru ideal dalam novel serial anak-anak
mamak karya Tere Liye serta menjelaskan konsep citra guru ideal dalam
perspektif pendidikan Islam. Beberapa kegunaan yang ingin penulis capai dalam
penelitian ini adalah: Secara teoritis, yaitu: Memberikan gambaran kepada para
guru tentang konsep guru ideal dan dapat memberi kontribusi bagi khazanah
keilmuan dalam dunia pendidikan. Secara praktis, yaitu: memberikan motivasi
kepada para guru agar dapat mengembangkan diri menjadi guru yang ideal dan
dapat di jadikan sebagai bahan referensi bagi para mahasiswa atau masyarakat
umum berkaitan dengan bidang pendidikan.
Metodologi dalam penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif
dengan jenis penelitian kepustakaan. Teknik pengumpulan data yang penulis
gunakan adalah dengan analisis dokumen/isi (Content Analisis). Analisis
dokumen/isi (Content Analisis) yaitu penelitian yang dilakukan secara sistematis
terhadap catatan-catatan atau dokumen sebagai sumber data dan Model analisis
interaktif.
Hasil penelitian ini menunjukkan kesesuaian antara konsep guru ideal
yang digambarkan oleh Tere Liye dalam Novel Serial Anak-anak Mamak dengan
konsep guru ideal yang digambarkan dalam pendidikan Islam. Baik itu sifat
maupun kompetensi-kompetensinya. Yaitu: Dekat dengan anak didik,
Membangun suasana menyenangkan, Bisa berperan sebagai orangtua kedua, Sang
motivator, Menjadi sahabat dalam belajar, Bersikap kasih dan sayang, Sabar
dalam mengajar, Bisa mambuat ketawa, Pembebas bagi anak didiknya, Segera
memberikan bantuan., Menyenangi aktivitas mengajar, Jujur, Disiplin, Adil.
15SK1521255.00 | SK PAI 15.255 HID c | My Library | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain