SKRIPSI PAI
Komparasi Prestasi Belajar PAI Siswa Santri Dan Non Santri Di MA Wahid Hasyim Petarukan Pemalang Tahun 2011/2012
Berdasarkan hasil penelitian maka dapat diketahui bahwa prestasi belajar PAI Siswa Santri di MA Wahid Hasyim Petarukan Pemalang Tahun 2011/2012 pada kualifikasi baik. Hal ini dibuktikan dengan hasil perolehan mean yang didapat 80,37 yang berada pada interval 80-82. Prestasi belajar PAI Siswa Non Santri di MA Wahid Hasyim Petarukan Pemalang Tahun 2011/2012 pada kualifikasi baik. Hal ini dibuktikan dengan hasil perolehan mean yang didapat 74 yang berada pada interval 74-77. Terdapat perbedaan yang signifikan antara prestasi belajar PAI siswa santri dan non santri di MA Wahid Hasyim Petarukan Pemalang. Hal ini dibuktikan dengan to adalah 6,464 sedangkan dengan df sebesar 30 pada tabel diperoleh harga t tabel pada taraf signifikan 5% adalah 2,04 dan pada taraf signifikan 1% adalah 2,75. Karena to lebih besar dari pada t tabel, maka dapat ditarik kesimpulan bahwa terdapat perbedaan yang signifikan antara siswa santri dan non santri. Dengan demikian rumusan hipotesis yang diajukan penulis diterima.
02SK023321.00 | SK PAI12.233 MAE k C.0 | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain