BUKU
Pasar Modal : Acuan Teoritis dan Praktis Investasi di Instrumen Keuangan Pasar Modal
Perkembangan kondisi ekonomi terbuka mengakibatkan pertumbuhan aliran instrumen modal, instrumen hutang berikut derivatifnya cukup pesat, maka memicu pasar modal berkembang dengan pesat pula. Fakta menunjukkan bahwa hampir rata-rata market capitalization secara harian di Bursa Efek Indonesia sekitar 6 triliun, dimana 60% dari transaksi tersebut diperkirakan merupakan transaksi dari investor asing. Hal itu menunjukkan betapa besar aliran capital in flow yang masuk yang dapat dimanfaatkan untuk meningkatkan pertumbuhan industri dan perekonomian secara nasional. Bahasan dalam buku ini diawali dengan pembahasan tentang cakupan pasar keuangan baik pasar uang maupun pasar modal. Kemudian juga membahas tentang instrumen keuangan yang diperdagangkan di pasar modal.
Materi dalam buku ini disajikan dalam sembilas belas bahasan. Bab pertama mengenai pasar keuangan meliputi sistem finansial, peranan lembaga finansial dalam perekonomian, komponen sistem finansial, aset, pengertian, jenis dan instrumen pasar keuangan. Bab kedua mengenai pengertian pasar modal meliputi pengertian pasar modal, pasar utama, over the counter market, dasar hukum pasar modal Indonesia, manfaat keberadaan pasar modal, bisnis, karakteristik dan fungsi pasar modal. Bab ketiga mengenai institusi dan lembaga terkait pasar modal Indonesia meliputi struktur pasar modal Indonesia, perusahaan efek, lembaga penunjang pasar modal, profesi penunjang pasar modal, perusahan publik, reksadana, pemodal, dan instrumen pasar modal. Bab keempat proses go publik. Bab kelima mengenai operasional dan perdagangan efek. Bab keenam pialang dan analisis. Bab ketujuh mengenai saham biasa meliputi pengertian, karakteristik yuridis pemegang saham, hak pemegang saham biasa, jenis dan nilai serta capital gain dan capital los. Bab kedelapan sampai ketifa belas mengenai opsi, right, waran, obligasi, reksadana dan saham preferen. Bab keempatbelas mengenai mekanisme transaksi. Bab kelima belas sampai kesembilan belas meliputi mekanisme transaksi, margin trading, corporate action, indek harga saham, analisis return dan risiko investasi serta manajemen portofolio.
14TD140763.00 | TD 332.63 HAD p | My Library (lantai 2, Tandon) | Tersedia |
14SR140763.01 | SR 332.63 HAD p C.1 | My Library (Lantai 2, Sirkulasi) | Tersedia |
14SR140763.02 | SR 332.63 HAD p C.2 | My Library (Lantai 2, Sirkulasi) | Tersedia |
14SR140763.03 | SR 332.63 HAD p C.3 | My Library (Lantai 2, Sirkulasi) | Sedang Dipinjam (Jatuh tempo pada2015-06-03) |
14SR140763.04 | SR 332.63 HAD p C.4 | My Library (Lantai 2, Sirkulasi) | Tersedia |
16BIC160611.05 | BIC 332.63 HAD p C.5 | My Library (Lantai 3, BI CORNER) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain