SKRIPSI PAI
Analisis Pengamalan Ibadah Shalat Santri Di Pondok Pesantren Nurul Huda Pandansari Warungasem Batang
Kata Kunci: Pengamalan Ibadah Shalat
Skripsi ini di latar belakangi oleh santri di pondok pesantren Nurul Huda Pandansari yang
sudah mengerti dan paham betul tentang hukum dan tata cara melaksanakan shalat, akan tetapi ada beberapa santri didalam melaksanakan
ibadah shalat kurang sesuai dengan syariat agama islam, para santri telah melaksanakan shalat,
namun belum memahami tentang rukun, syarat, dan hal-hal yang dimakruhkan dalam shalat. Oleh karena itu perlu adanya bimbingan dan
tuntunan dari ustadz agar para santri mampu melaksanakan shalat dengan baik sesuai dengan yang diajarkan Nabi Muhammad SAW.
Dalam penelitian ini penulis ingin mengetahui sejauh mana pengamalan ibadah shalat santri di Pondok Pesantren Nurul Huda Pandansari Warungasem Batang. Permasalahan dalam
skripsi ini adalah bagaimana pengamalan ibadah
shalat santri di Pondok Pesantren Nurul Huda Pandansari Warungasem Batang
dan apa saja faktor-faktor yang menghambat
dan mendukung pengamalan ibadah
shalat santri di Pondok Pesantren Nurul Huda Pandansari Warungasem Batang. Tujuan dalam skripsi ini adalah untuk mendeskripsikan
bagaimana pengamalan ibadah shalat santri di Pondok Pesantren Nurul Huda Pandansari Warungasem Batang dan untuk mendeskripsikan
apa saja faktor-faktor yang menghambat
mendukung pengamalan ibadah shalat santri di Pondok Pesantren Nurul Huda
Pandansari Warungasem Batang.
Dalam penelitian ini menggunakan pendekatan
kualitatif. Jenis penelitian ini adalah penelitian lapangan (Field Reaserch). Untuk mendapatkan data penulis menggunakan metode observasi, metode wawancara dan metode dokumentasi. Sedangkan dalam menyusun data penulis
menggunakan analisis deskriptif.
Hasil penelitian ini dapat diketahui bahwa
1.)Pengamalan ibadah shalat santri di Pondok Pesantren Nurul Huda Pandansari Warungasem Ba
tang termasuk dalam kategori cukup baik dilihat dari santri yang mampu mengamalkan ibadah
shalat dengan benar. 2.) Faktor yang menghambat pengamalan ibadah shalat santri adalah
Minimnya waktu dalam pembelajaran, tingkat hafalan dan pemahaman santri yang berbeda-beda,
Ketidakhadiran ustadz dalam memberikan materi,
Tidak disuruh untuk praktek dalam setiap pembelajaran. Sedangkan faktor yang mendukung antara lain: Adanya kemauan dan kesadaran santri untuk belajar tentang shalat, Adanya dukungan, masukan dan bantuan dari orang tua.
Disamping itu ada juga faktor yang memperlancar pelaksanaan pembelajaran ibadah shalat bagi santri antara lain adalah: Tersedianya alat peraga berupa gambar dan kaset VCD shalat, adanya dukungan dari pondok pesantren yang
tinggi dalam pembelajaran ibadah shalat bagi santri di Pondok Pesantren Nurul
Huda Pandansari dan adanya TPQ (Taman Pendidikan Al-Quran).
12SK128421.00 | SK PAI14.1284 KUR a C.0 | My Library | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain