SKRIPSI EKOS
Pengaruh Modal Kerja dan Tenaga Kerja terhadap Tingkat Pendapatan Pengusaha Batik di Kelurahan Kauman dan Kradenan Kota Pekalongan Tahun 2009-2010
Kota Pekalongan adalah salah satu kota yang penduduknya banyak menekuni usaha batik, sehingga usaha batik di Kota Pekalongan cukup berkembang. Di mana di Kelurahan kauman telah menjadi kampung wisata dan belanja batik dengan nama Kampoeng Batik Kauman dan Kelurahan Kradenan, sebagai langkah awal telah mendirikan Buaran Batik Center atau yang lebih dikenal dengan BBC untuk mengenalkan dan memasarkan hasil produknya. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh pengusaha batik di Kelurahan Kauman dan Kredenan Kota Pekalongan tahun 2009 - 2010 yang berjumlah 75. Teknik penarikan sampel adalah random sampling, sehingga sampel berjumlah 30 responden. Variabel dalam penelitian ini adalah modal kerja (X1), Tenaga Kerja (X2), dan Tingkat Pendapatan (Y). Metode analisi data yang digunakan adalah analisi Regresi Linier Berganda. Berdasarkan hasil penelitian diketahui bahwa secara signifikan terhadap tingkat pendapatan pengusaha batik di Kelurahan Kauman dan Kredenan Kota Pekalongan Tahun 2009-2010.
11SK116046.00 | SK 2X6.311 NAI p C.0 | My Library | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain