SKRIPSI EKOS
Pengaruh Ukuran Bank Leverage Terhadap Kinerja Keuangan pada Bank Syariah di Indonesia Periode 2006-2010
Kinerja keuangan bank merupakan kondisi keuangan bank pada suatu periode tertentu dan biasa diukur den gan rasio-rasio keuangan. Penelitian terhadap kinerja keuangan merupakan kegiatan yang penting karena dapat dijadikan sebagai ukuran keberhasilan suatu bank selama periode waktu tertentu. Dalam rangka mencapai kinerja keuangan yang baik penggunaan aktiva-aktiva perusahaan seefektif mungkin untuk mengahasilkan laba yang diinginkan merupakan hal yang menjadi tugas manajemen. Total aktiva yang dimilik bank merupakan salah satu indikator untuk ukuran bank dan merupakan faktor penting dalam pembentukan laba. Selain itu proporsi hutang (kewajiban) dalam keuangan bank yang bisa diukur dengan rasio-rasio leverage juga harus diperhatikan besarnya agar dapat mencapai kinerja keuangan yang maksimal. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif. Penelitian ini menggunakan data sekunder yang diperoleh dari laporan keuangan triwulan Bank syariah periode 2006 - 2010 yang dipublikasikan dan dapat diakses melalui website resmi Bank Indonesia. Analisis data yang digunakan adalah analisis regresi linier berganda dengan menggunakan SPSS 19. Berdasrkan uji normalitas, multikolinieritas, autokorelasi dan heteroskedasitas tidak ditemukan variabel yang menyimpang dari asumsi klasik. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa secara parsial Ukuran Bank berpengaruh signifikan positif terhadap ROA maupun ROE. DTA secara parsial berpengaruh signifikan positif terhadap ROA dan variabel DER berpengaruh signifikan positif terhadap ROE.
11SK116043.00 | SK 2x4.27 GAD p C.0 | My Library | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain