SKRIPSI PAI
Peranan Profesionalitas Guru Bahasa Arab dalam Meningkatkan Prestasi Belajar Siswa Di SMP Wahid Hasyim Pekalongan
Skripsi ini dilatarbelakangi mengenai guru yang dituntut untuk meningkatkan profesionalitasnya agar mutu pendidikan tercapai sesuai dengan yang diharapkan. Mengacu hal tersebut, rumusan masalah dalam penelitian ini adalah bagaimana profesionalitas guru Bahasa Arab di SMP Wahid Hasyim Pekalongan., bagaimana prestasi bahasa Arab siswa dan bagaimana peranan profesionalitas guru dalam meningkatkan prestasi belajar bahasa Arab siswa. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan jenis penelitian lapangan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa profeionalitas guru bahasa Arab di SMP Wahid Hasyim terlihat dalam kecakapan atau kemampuan yang dimilikinya yang berkaitan dengan tugas dan tanggung jawab sebagai personal profesional. Prestasi belajar bahasa Arab siswa SMO Wahid Hasyim Pekalongan dalam kategori baik. Peranan profesionalitas guru dalam meningkatkan prestasi belajar bahasa Arab siswa sangat penting karena merupakan suatu keharusan dan kewajiban bagi semua yang memilih guru sebagai profesinya.
10SK108287.00 | SK 371.12 ROK p C.0 | My Library | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain