SKRIPSI IAT
Resepsi Fungsional Tradisi Tadarus Al-qur'an Ormas Rifaiyah Desa Kampil Wiradesa
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis resepsi fungsional Tradisi Tadarus Al-Qur’an Ormas Rifaiyah Desa Kampil Wiradesa. Tradisi Tadarus Al Qur’an merupakan praktik yang telah berlangsung lama dan menjadi bagian integral dari kehidupan Ormas Rifaiyah Desa Kampil. Metode penelitian yang digunakan adalah kualitatif dengan pendekatan studi kasus, yang melibatkan observasi langsung, wawancara mendalam, dan analisis dokumen terkait. Hasil penelitian menunjukkan bahwa praktik Tradisi Tadarus Al-Qur’an memiliki beberapa fungsi utama. Pertama, dalam aspek pendidikan, pembacaan ini berperan dalam meningkatkan kemampuan memahami Ilmu agama, pemahaman, dan penghayatan Al-Qur'an bagi para warga Rifaiyah. Kedua, dalam aspek spiritual, tradisi ini memperkuat moralitas dan ketakwaan Pemuda Hingga Orangtua Rifaiyah melalui refleksi mendalam terhadap ayat-ayat yang dibaca. Ketiga, dalam aspek sosial, pembacaan bersama menciptakan ikatan kebersamaan dan solidaritas di antara pemuda serta antara pemuda dan Tokoh Agama, memperkuat rasa persaudaraan dalam sesame Warga Rifaiyah. Selain itu, penelitian ini juga menemukan bahwa tradisi ini mencerminkan konsep Living Qur’an, di mana ajaran-ajaran al-Qur'an tidak hanya dipelajari tetapi juga diaplikasikan dalam kehidupan sehari-hari. Dengan demikian, Tadarus Al Qur’an Ormas Rifaiyah berfungsi sebagai sarana pendidikan, pembentukan karakter, dan penguatan identitas keagamaan yang komprehensif
25SK2531004.00 | SK IAT 25.004 ACH r | My Library (Lantai 3, R. Local Content) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain