SKRIPSI TADRIS MATEMATIKA
Pengaruh Kecemasan Matematika Dan Gaya Belajar Terhadap Minat Belajar Matematika Siswa Kelas VIII SMP Islam Wonopringgo
Matematika sejak dulu telah diberi label negatif dikalangan siswa, yaitu pelajaran yang sulit, menakutkan, dan membosankan. Masalah tersebut menyebabkan minat yang dimiliki siswa dalam matematika rendah. Anggapan tersebut menimbulkan kecemasan ketika belajar matematika, kemudian siswa tidak memperhatikan gaya belajarnya. Oleh karena itu peneliti tertarik melakukan penelitian dengan judul “Pengaruh Kecemasan Matematika dan Gaya Belajar terhadap Minat Belajar Matematika Siswa Kelas VIII SMP Islam Wonopringgo Pekalongan”. Rumusan masalah pada penelitian adalah apakah kecemasan matematika berpengaruh secara signifikan terhadap minat belajar matematika siswa kelas VIII SMP Islam Wonopringgo?, apakah gaya belajar berpengaruh secara signifikan terhadap minat belajar matematika siswa kelas VIII SMP Islam Wonopringgo?, apakah kecemasan matematika dan gaya belajar berpengaruh terhadap minat belajar matematika siswa kelas VIII SMP Islam Wonopringgo?. Tujuan penelitian adalah: untuk mengetahui apakah kecemasan matematika berpengaruh secara signifikan terhadap minat belajar matematika siswa kelas VIII SMP Islam Wonopringgo, untuk mengetahui apakah gaya belajar berpengaruh secara signifikan terhadap minat belajar matematika siswa kelas VIII SMP Islam Wonopringgo, untuk mengetahui apakah kecemasan matematika dan gaya belajar siswa berpengaruh terhadap minat belajar matematika siswa kelas VIII SMP Islam Wonopringgo.
24SK2426130.00 | SK TM 24.130 MUH p | My Library (Lantai 3, R. Local Content) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain