SKRIPSI PGMI
Peran Guru Dalam Menanamkan Karakter Semangat Kebangsaan Pada Kegiatan Ekstrakulikuler Tapak Suci Di MI Muhammadiyah Kecamatan Tersono Kabupaten Batang
Karakter semangat kebangsaan memiliki nilai-nilai kehidupan yang mencerminkan tumbuh kembangnya kehidupan. Karakter semangat kebangsaan diwajibkan untuk ditanamkan pada setiap siswa dari usia dini bahkan sampai ketika sudah dewasa. Krisis karakter yang terjadi di negara ini disebabkan karena kerusakan individu-individu yang terjadi secara kolektifsehingga terbentuk budaya atau kebiasaan. Merosotnya nilai-nilai karakter baik pada peserta didik ditandai dengan perilaku yang tidak sesuai dengan nilai-nilai Pancasila. Pendidikan karakter tidak hanya diajarkan pada saat jam mengajar di kelas namun juga diluar kelas, misalnya pada kegiatan ekstrakurikuler. Rumusan masalah penelitian ini adalah sebagai berikut: 1. Bagaimana peran guru dalam menanamkan karakter semangat kebangsaan pada kegiatan ekstrakurikuler Tapak Suci di MI Muhammadiyah Tanjungsari Kecamatan Tersono Kabupaten Batang?, 2. Apa saja faktor pendukung dan faktor penghambat guru dalam menanamkan karakter semangat kebangsaan pada kegiatan ekstrakurikuler Tapak Suci di MI Muhammadiyah Tanjungsari Kecamatan Tersono Kabupaten Batang?.
24SK2423224.00 | SK PGMI 24.224 RES p | My Library (Lantai 3, R. Local Content) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain