SKRIPSI PGMI
Implementasi Pemanfaatan Media Digital Pada Pembelajaran Tematik di Kelas V Madrasah Ibtidaiyah (MI) Kemasan Bojong Pekalongan
Teknologi kian hari kian maju, harus bisa dimanfaatkan oleh pendidikan dalam pembelajaran supaya membawa dampak yang baik dalam pendidikan. Terutama dalam pembelajaran tematik yang berada di sekolah dasar, perlunya banyak media pembelajaran yang digunakan guru supaya siswa dalam mengikuti pembelajaran merasakan senang dan mudah memahami materi yang diajarkan guru. Tujuan penelitian ini Untuk mendeskripsikan kebijakan MI Kemasan Bojong dalam pemanfaatan media digital pada pembelajaran, untuk menjabarkan implementasi media digital pada pembelajaran tematik di kelas V MI Kemasan Bojong Pekalongan, Untuk menjelaskan dampak pengimplementasian media digital pada pembelajaran tematik di kelas V MI Kemasan Bojong Pekalongan. Penelitian ini merupakan penelitian lapangan (field research) dengan pendekatan penelitian kualitatif. Data dalam penulisannya menggunakan data primer dari MI Kemasan Bojong dan data sekunder seperti jurnal dan referensi buku dan lain sebagainya. Sedangkan teknik pengumpulan datanya melalui wawancara, observasi dan dokumentasi, serta analisis yang dimulai dari reduksi data kemudian penyajian data dan yang terakhir yaitu penarikan kesimpulan dan verifikasi. Hasil penelitian ini pada Implementasi Media Digital Pada Pembelajaran Tematik di Kelas V dengan menggunakan media Microsoft Power Point dan penayangan video Youtube, dimana pada proses persiapan, guru akan membuat RPP yang disesuaikan dengan materi yang akan diajarkan, kemudian proses pelaksaan yakni pengaktifan semua media yang telah disiapkan pada proses persiapan, pengkodisian kelas yang dilakukan guru untuk tetap menjaga kondisi kelas tetap kondusif, dan evaluasi; dilaksanakan dengan dua metode, yakni siswa menyimpulkan materi, dan Tanya jawab diakhir pembelajaran. Dampak Implementasi Media Digital Pada Pembelajaran Tematik terdiri atas Meningkatkan motivasi dalam belajar, Menurunkan Resiko Kebosanan dalam Belajar, Siswa lebih memperhatikan pembelajaran, Pemahaman siswa lebih meningkat.
24SK2423209.00 | SK PGMI 24.209 AME i | My Library (Lantai 3, R. Local Content) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain