SKRIPSI BPI
Bimbingan Islami Untuk Membentuk Akhlakul Karimah Pada Anak Dalam Film Animasi Omar Dan Hana Episode "Asyura: Dan " TV Atuk"
Bimbingan diberikan sebagai upaya untuk menghindari dan mengatasi masalah yang dilalui individu dalam kehidupannya. Bimbingan tidak hanya dilaksanakan dengan cara tatap muka langsung tetapi dapat dilaksanakan dengan cara tidak langsung atau melalui media. Penggunaan media audio visual seperti film dan komputer atau handphone yang terhubung dengan internet menjadi salah satu bentuk perkembangan teknologi dan informasi yang bisa dimanfaatkan dengan baik. Perkembangan teknologi dan informasi memiliki dampak positif dan negatif. Selain tayangan yang informatif, banyak juga informasi yang tidak mendidik. Tidak sedikit anak-anak yang menggunakan perangkat gawai menjadi kawan main yang menjadikan mereka sulit terkendali dalam mengakses tayangan yang ada di media sosial sehingga anak jauh dari nilai keagamaan, nilai moral, nilai akhlak dan nilai kemanusiaan. Penanaman nilai akhlak bisa dilakukan oleh siapa saja melalui metode dan tahapan bimbingan islami. Pembentukan akhlakul karimah bisa dilakukan melalui berbagai media salah satunya media film. Film bisa menjadi media bimbingan untuk membentuk akhlakul karimah pada anak. Adapun film yang bisa dijadikan media penanaman nilai akhlak adalah film animasi Omar dan Hana yang didalamnya memuat konsep bimbingan islami dan bentuk-bentuk akhlakul karimah. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah bagaimana bimbingan islami dan bentuk-bentuk akhlakul karimah dalam film animasi Omar dan Hana episode “Asyura” dan “TV Atuk”? Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui bimbingan islami dan bentukbentuk akhlakul karimah dalam film animasi Omar dan Hana episode “Asyura” dan “TV Atuk”. xiii Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian kualitatif dengan menggunakan pendekatan library research. Teknik pengumpulan data yaitu observasi, wawancara dan dokumentasi. Analisis data yang digunakan yaitu analisis isi atau content analysis. Hasil penelitian menunjukkan bahwa bimbingan islami yang terdapat dalam film animasi Omar dan Hana adalah tahapan dan metode bimbingan islami. Adapun tahapan bimbingan islami antara lain meyakinkan individu sebagai makhluk ciptaan Allah bahwa ada ketentuan dan hukum Allah (sunnatullah) yang berlaku untuk semua manusia; mendorong dan membantu individu memahami dan mengamalkan ajaran agama dengan benar; serta mendorong dan membantu individu mengamalkan iman, Islam, dan ikhsan dalam kehidupan sehari-hari. Sedangkan metode bimbingan islami antara lain metode keteladanan, metode penyadaran, dan metode kisah. Adapun bentuk-bentuk akhlakul karimah dalam film animasi Omar dan Hana antara lain akhlak kepada Allah, akhlak kepada diri sendiri, akhlak kepada sesama termasuk keluarga dan tetangga, dan akhlak kepada lingkungan.
24SK2435161.00 | SK BPI 24.161 WUL b | DIGITAL (Lantai 3, Local Content) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain