SKRIPSI BPI
Strategi Bimbingan Islam Dalam Mengatasi Perilaku Membolos Shalat Berjamaah Di Panti Asuhan YP Antik Kradenan Pekalongan
Beberapa anak panti asuhan YP Antik Kradenan Pekalongan seringkali membolos shalat berjamaah. Hal ini terlihat karena kurangnya pengetahuan atau pemahaman anak tentang pentingnya dan hikmah shalat berjamaah. Oleh karena itu, diperlukan strategi bimbingan islam dengan metode serta materi islam untuk mengubah perilaku anak, agar menjadi pribadi yang lebih baik, dan mematuhi perintah allah SWT serta menjauhi laranganya. Rumusan masalah dalam penelitian ini, yaitu 1) bagaimana kondisi perilaku membolos shalat berjamaah di panti asuhan YP Antik Kradenan Pekalongan?, 2) bagaimana strategi bimbingan islam dalam mengatasi perilaku membolos shalat berjamaah di panti asuhan YP Antik Kradenan Pekalongan. Adapun tujuan penelitian ini untuk 1) untuk mengetahui kondisi perilaku anak yang membolos shalat berjamaah di panti asuhan YP Antik Kradenan Pekalongan dan 2) untuk mengetahui strategi bimbingan islam dalam mengatasi perilaku membolos shalat berjamaah di panti asuhan YP Antik Kradenan Pekalongan. Kegunaan penelitian ini menjadi bahan pengetahuan dan keilmuan dalam bidang bimbingan penyuluhan islam. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif dan jenis penelitian ini menggunakan penelitian lapangan. Adapun Teknik pengumpulan data melalui wawancara, observasi dan dokumentasi. Kemudian untuk analisis data yang digunakan dalam penelitian ini yaitu reduksi data, reduksi data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa kondisi perilaku anak yang membolos shalat berjamaah sebelum diberikan strategi bimbingan islam berupa metode dan materi islam kurang terdorong untuk melaksanakan shalat berjamah hal ini disebabkan oleh dua aspek internal dan eksternal seperti, kurangnya pemahaman agama,malas, bosan, kecapean, ketiduran, pengaruh lingkungan luar dan pengaruh teman sebaya. Dampaknya anak tidak akan disiplin dalam segala hal dan kurang bisa membangun tali persaudaraan sesama umat serta kurang dalam menjalin komunikasi.Setelah adanya strategi bimbingan islam anak berubah menjadi rajin, disiplin dalam melaksanakan kewajiban shalat berjamaah. Strategi yang digunakan dalam mengatasi perilaku membolos shalat berjamaah meliputi metode bimbingan islam yakni metode keteladanan, metode pembiasaan, metode nasehat, metode penyadaran atau pemberi perhatian, dan metode hukuman. Materi yang diberikan meliputi aqidah, syari‟ah, dan akhlakul karimah.
24SK2435152.00 | SK BPI 24.152 SRI s | My Library (Lantai 3, Local Content) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain