SKRIPSI AKSYA
Pengaruh Profitabilitas Dan Ukuran Perusahaan Terhadap Nilai Perusahaan Dengan Kebijakan Dividen Sebagai Variabel Moderasi (Studi Pada Perusahaan Properti Dan Real Estate di Daftar Efek Syariah Periode 2021-2023)
Nilai perusahaan merupakan persepsi investor terhadap keberhasilan kinerja perusahaan yang tercermin dari harga saham. Tujuan penelitian ini yaitu untuk mengetahui pengaruh profitabilitas dan ukuran perusahaan terhadap nilai perusahaan dengan kebijakan dividen sebagai variabel moderasi pada perusahaan properti dan real estate di Daftar Efek Syariah periode 2021-2023. Penelitian ini termasuk jenis penelitian kuantitatif yang menggunakan data sekunder berasal dari website resmi tiap perusahaan properti dan real estate. Pengambilan sampel menggunakan teknik purposive sampling sehingga didapat 24 laporan keuangan. Jenis data yang digunakan yaitu data panel. Penelitian ini menggunakan metode analisis data uji regresi linear berganda dengan bantuan Microsoft Excel 2013 dan Eviews 9. Hasil penelitian ini adalah: (1) Profitabilitas berpengaruh positif dan signifikan terhadap nilai perusahaan. (2) Ukuran Perusahaan tidak berpengaruh terhadap nilai perusahaan. (3) Kebijakan Dividen mampu memoderasi hubungan Profitabilitas terhadap nilai perusahaan. (4) Kebijakan Dividen tidak mampu memoderasi hubungan Ukuran Perusahaan terhadap nilai perusahaan.
24SK2443143.00 | SK AKSYA 24.143 AZZ p | My Library (Lantai 3, Local Content) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain