SKRIPSI PGMI
Implementasi Metode Card Sort Pada Pembelajaran Aqidah Akhlak Dalam Mengembangkan Motivasi Belajar Siswa Kelas V Di MIS Curug Tirto Pekalongan
Dalam proses belajar mengajar guru adalah pendidik profesional dengan tugas utama yaitu mendidik, mengajar, membimbing, mengarahkan, melatih, menilai serta mengevaluasi peserta didik. Pembelajaran yang baik membuat peserta didik kreatif dalam melibatkan dirinya di keseluruhan pembelajaran. Berdasarkan observasi di MI Salafiyah Curug Tirto sebelum guru menerapkan metode card sort siswa kurang aktif dan tidak mempunyai rasa semangat tinggi pada proses pembelajaran. Berdasarkan beberapa masalah di atas pendidik menerapkan metode Card Sort pada pembelajaran Aqidah Akhlak. Hal tersebut membuat peneliti ingin meneliti lebih lanjut mengenai Implementasi Metode Card Sort Pada Pembelajaran Aqidah Akhlak Dalam Mengembangkan Motivasi Belajar Siswa Kelas V di MIS Curug Tirto Pekalongan. Fokus penelitian ini adalah 1) Bagaimana implementasi metode card sort pada pembelajaran Aqidah Akhlak siswa kelas V di MIS Curug Tirto dan 2) Bagaimana faktor pendukung dan penghambat dalam implementasi metode card sort terhadap motivasi belajar siswa. Tujuan dari penelitian ini adalah mengetahui implementasi metode card sort dalam pembelajaran Aqidah Akhlak siswa kelas V di MIS Curug dan mengetahui faktor pendukung dan faktor penghambat dalam implementasi metode card sort terhadap motivasi belajar siswa. Penelitian ini dilaksanakan di MIS Curug Tirto Pekalongan. Penelitian ini menggunakan penelitian kualitatif yaitu teknik pengumpulan data berupa wawancara, observasi dan dokumentasi. Analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis reduksi data, penyajian data dan menarik kesimpulan. Dari penelitian yang diperoleh dapat disimpulkan bahwa 1) Implementasi metode card sort dalam meningkatkan motivasi belajar Siswa di MIS Curug Tirto Pekalongan cukup baik. Prosedur yang diterapkan guru kelas dapat membuat siswa mudah memahami materi serta dalam pelaksanaannya siswa sangat antusias dan bersemangat. 2) Faktor pendukung untuk metode card sort yaitu mudah diingat, alat-alatnya mudah dibawa, menyenangkan, praktis dan faktor penghambat metode card sort yaitu perbedaan siswa atau karakter siswa dan dalam mengimplementasikan cukup menyita waktu banyak.
24SK2423162.00 | SK PGMI 24.162 ARI i | My Library (Lantai 3. Local Content) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain